Wujudkan Zero Halinar’ Petugas Rutan I Medan Berhasil Menggagalkan Penyelundupan Narkotika

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 23 Mei 2024 - 12:54 WIB

20191 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | MEDAN TANJUNG GUSTA.

23/05/2024

Rutan Kelas I Medan berhasil menggagalkan upaya penyelundupan barang terlarang yang diduga Narkotika jenis Ganja kering yang dibawa oleh seorang pengunjung yang hendak menitipkan barang bawaan untuk Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rutan Kelas I Medan. Rabu, 22 Mei 2024.

Kejadian tersebut bermula saat petugas Rutan Kelas I Medan melakukan prosedur penggeledahan dan pemeriksaan barang bawaan yang dibawa oleh pengunjung yang ingin dititipkannya.

Saat itu, petugas layanan kunjungan memeriksa barang bawaan tersebut yang berisikan kitab suci dan roti tawar. Pada saat pemeriksaan petugas menemukan sebuah bungkusan hitam yang mencurigakan yang di selundupkan di dalam roti tawar.

Baca Juga :  Pergerakan Penumpang di Pelabuhan Belawan Meningkat, Mencapai 7.287 Orang pada Jumat, 27 Desember 2024

Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut ternyata bungkusan hitam tersebut diduga berisikan Narkotika jenis Ganja kering dengan berat 100 gr.

Petugas layanan kunjungan tersebut mengambil langkah untuk mengamankan pengunjung dan melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Pengamanan  Rutan (Ka. KPR), Mytrando Indra.

Mendapati laporan dari anggotanya, Ka KPR langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Rutan Kelas I Medan dan memerintahkan untuk menyerahkan pengunjung tersebut kepada pihak yang berwajib.

Mytrando menyampaikan ucapan terimakasih kepada jajarannya yang selalu menerapkan SOP pada saat pelaksanaan tugas dan mempedomani 3 kunci pemasyarakatan maju yaitu Deteksi Dini, Berantas Narkoba dan Sinergitas serta ditambah dengan back to basic.

Baca Juga :  Personel Polsek Sunggal Laksanakan Strong Point Pagi, Atur Lalu Lintas di Titik Rawan Kemacetan

“Dengan keberhasilan ini, Rutan Kelas I Medan terus berkomitmen mendukung program pemerintah yaitu Zero Halinar bersih dari Narkoba  demi  melindungi warga binaan dari peredaran narkoba.” Ujar Mytrando.

Sementara itu Kepala Rutan Kelas I Medan Nimrot sihotang dengan tegas menyampaikan bahwa kejadian ini diharapkan menjadi peringatan keras bagi siapapun yang berusaha menyelundupkan barang terlarang ke dalam Rutan Kelas I Medan, bahwa tindakan tersebut akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku.

(Red Ruli/Yeni)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”
Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar
Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Minggu, 20 April 2025 - 14:15 WIB

Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 16:37 WIB

Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53 WIB

Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran

Sabtu, 19 April 2025 - 13:29 WIB

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri

Berita Terbaru