World Book Day, Rumah Dunia Luncurkan 114 Judul Buku

REDAKSI

- Redaksi

Senin, 29 April 2024 - 10:29 WIB

20180 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMESLINES INEWS >> Kota Serang – Komunitas Rumah Dunia, Kota Serang, Banten, merayakan World Book Day atau Hari Buku se-Dunia pada 27-28 April 2024. Dalam perayaan pesta buku ini, Rumah Dunia meluncurkan 114 judul buku.

Mengusung tema “Suarakan Idemu Lewat Buku” perayaan World Book Day Rumah Dunia tahun ini diwarnai dengan berbagai kegiatan seperti diskusi literasi, bedah buku, dialog interaktif, perlombaan dan peluncuran 114 buku yang terbit dari tahun 2020-2024.

Pesta perayaan hari buku tahunan yang sudah rutin terselenggara sejak 2012 ini merupakan ajang pertemuan para penulis, pegiat literasi, dan pemuda dengan meluncurkan dan mendiskusikan buku baik fiksi maupun non fiksi.

Menurut Hilal Ahmad, Ketua Panitia World Book Day 2024, peringatan World Book Day kembali digelar setelah sebelumnya sempat vakum sejak pandemi Covid-19 melanda tahun 2020 dan baru digelar lagi pada 2024 ini.

Baca Juga :  Apresiasi Warung Bhabinkamtibmas, Pj Gubernur Banten A Damenta: Inovasi Polda Banten untuk Pelayanan Masyarakat

“Karena sudah beberapa tahun vakum, WBD (World Book Day) tahun ini kami coba targetkan 100 buku untuk diluncurkan, alhamdulillah kami meluncurkan 114 buku,” kata Hilal.

Hilal menambahkan buku yang diluncurkan Rumah Dunia bukan hanya buku yang terbit pada tahun 2024, namun juga dari tahun 2020. “Penulisnya juga bukan hanya dari Banten tapi juga dari luar Banten” ujarnya.

Abdul Salam selaku Presiden Rumah Dunia mengatakan perayaan World Book Day Rumah Dunia ini untuk mendorong penulis lokal untuk terus berkarya.

“Kalau gak ada kegiatan literasi di Rumah Dunia, rasanya ada sesuatu yang hilang. Setelah vakum beberapa tahun, kami coba menyelenggarakan lagi kegiatan World Book Day supaya teman-teman lokal punya semangat untuk terus berkarya,” ujarnya.

Baca Juga :  PEMILUKADA KABUPATEN SERANG DIPERKIRAKAN MELAWAN KOTAK KOSONG

Hal serupa juga disampaikan oleh Gol A Gong, pendiri Rumah Dunia sekaligus Duta Baca Indonesia. Ia mengajak peserta untuk merayakan Hari Buku Sedunia ini bukan hanya sebatas seremonial.

“Ketika merayakan Hari Buku Sedunia, kita harusnya merayakan dengan buku kita sendiri, jika foto di rak buku, foto dengan rak buku kita sendiri, itu esensinya,” katanya

Gol A Gong menambahkan, WBD tidak cukup dirayakan secara seremonial, tapi harus ada langkah konkret seperti yang dilakukan Rumah Dunia.

“Saya berharap apa yang dilakukan oleh Rumah Dunia, bisa diikuti oleh semua komunitas dan elemen literasi di seluruh Indonesia,” imbuhnya.

Peluncuran 114 buku dilakukan secara simbolis dengan membuka tudung literasi dan tanda tangan piagam.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Amankan Jalur Wisata Selama Libur Lebaran, Ini Strategi Satlantas Kota Serang.
Mudik Tenang, Polres Pandeglang Buka Layanan Titip Kendaraan Gratis
SPBU Ciceri Kota Serang Diduga Jual Pertamax Oplosan
GURU SMANSA SIMBA, SAKSI PERJALANAN DUNIAKU
Sentra Kue Gipang di Kampung Magelaran Serang: Penggerak Ekonomi Warga
Polda Banten Siapkan Pengamanan Ketat Saat Arus Mudik
Pria di Kota Serang Ditemukan Meninggal di Warung
Polres Pandeglang Amankan Puluhan Sepeda Motor Hasil Operasi Pekat Selama Ramadan

Berita Terkait

Senin, 31 Maret 2025 - 10:07 WIB

Personil Polres Pematangsiantar Amankan Ibadah Sholat Idul Fitri 2025

Senin, 31 Maret 2025 - 09:44 WIB

Kasat Lantas Pimpin Pengamanan Malam Takbiran Pawai Obor dan Kendaraan Sambut Idul Fitri 1446 H

Senin, 31 Maret 2025 - 09:39 WIB

Kapolres Pematangsiantar Pimpin Apel Pengamanan Malam Takbiran

Senin, 31 Maret 2025 - 00:44 WIB

Kapolres Pidie Jaya Pimpin Apel, Pastikan Pengamanan Pawai Takbir Keliling Berjalan Lancar.

Minggu, 30 Maret 2025 - 23:27 WIB

Pj Walikota Langsa Bersama Forkopimda Kunjungi Pos Pengamanan Idul Fitri 2025

Minggu, 30 Maret 2025 - 22:20 WIB

Lepas Pawai Takbir, Bupati Toba Sebut Toba Sebagai Gambaran Kerukunan Umat Beragama

Minggu, 30 Maret 2025 - 22:07 WIB

Pawai Takbir 1 Syawal 1446 H di Kota Langsa Berlangsung Meriah

Minggu, 30 Maret 2025 - 15:50 WIB

Kapolsek Muara Sipongi Membagikan Takzil, Berbuka Puasa Bersama, Sholat Taraweh Berjamaah,Safari Ramadhan, Tadarus, Kultum Subuh, dan Sambang dalam Rangka Bulan Suci Ramadhan 1446 H

Berita Terbaru

PEMATANG SIANTAR

Personil Polres Pematangsiantar Amankan Ibadah Sholat Idul Fitri 2025

Senin, 31 Mar 2025 - 10:07 WIB

PEMATANG SIANTAR

Kapolres Pematangsiantar Pimpin Apel Pengamanan Malam Takbiran

Senin, 31 Mar 2025 - 09:39 WIB