Warga Pandeglang Diimbau Takbiran di Masjid

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 9 April 2024 - 17:03 WIB

20157 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi pawai takbir keliling. Polres Pandeglang menyarankan masyarakat melakukan takbiran di masjid daripada turun ke jalan. (Dok. Pemkab Pandeglang)

Ilustrasi pawai takbir keliling. Polres Pandeglang menyarankan masyarakat melakukan takbiran di masjid daripada turun ke jalan. (Dok. Pemkab Pandeglang)

TIMESLINES INEWS >> Pandeglang – Masyarakat Kabupaten Pandeglang diimbau untuk tidak menggelar takbir keliling dan konvoi kendaraan saat malam takbir Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah. Masyarakat disarankan untuk mengisi takbiran di masjid atau musala.

“Kami mengimbau kepada masyarakat Pandeglang untuk tidak melaksanakan takbir keliling, takbirannya di masjid yang ada di kampung masing-masing,” kata Kabag Ops Polres Pandeglang, Kompol Yogie Roozandi, Selasa (9/4/2024).

Baca Juga :  Pangdam IM kerahkan Prajurit Bantu Penanganan longsor Di Kab. Bener Meriah.

Menurut Yogie, imbauan ini bertujuan agar tidak mengganggu arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Pandeglang. Lebih dari itu, warga dapat lebih menghidupkan suasana masjid.

“Karena biasanya itu mereka takbiran menggunakan kendaraan bak terbuka kemudian naik di atas. Hal ini kita antisipasi untuk mencegah terjadinya kecelakaan di jalan raya,” ucap dia.

Baca Juga :  Di Bawah Kepemimpinan Feriana Gultom,Pelayanan SPKT Polda Sumut Menjadi Lebih Baik

Yogie juga menyampaikan, bahwa pihaknya telah memerintahkan Polsek jajaran untuk melakukan kegiatan patroli guna mencegah kegiatan takbir keliling di wilayah hukum Polres Pandeglang.

“Jadi disetiap Polsek itu nanti kami akan berikan petunjuk dan arahan agar masing-masing Polsek melakukan kegiatan patroli untuk mencegah takbir keliling,” ujarnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan dan Puskesmas Helvetia Gelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan untuk Cegah HIV dan Kanker Sejak Dini
Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V
Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas
Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Kafe Bambu Yang Berada Dijalan Kamboja Desa Laut Dendang Diduga Jual Miras Tanpa Izin, Dan Memperkerjakan Wanita Dibawah Umur
Ciptakan Rasa Aman, Satgas Yonif 112/DJ Bersama Aparat Gabungan Gelar Patroli di Distrik Ilu Puncak Jaya 

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 19:00 WIB

Gerebek Sarang Narkoba di Jalan Cokro Aminoto, 3 Laki Laki Diamankan Polres Pematangsiantar

Kamis, 17 April 2025 - 02:07 WIB

Gelar Lepas Sambut Kapolres, Pemko Langsa Laksanakan Prosesi Adat Aceh Peusijuk

Rabu, 16 April 2025 - 16:49 WIB

Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota

Selasa, 15 April 2025 - 18:39 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:22 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 14:59 WIB

Bupati Pidie Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah, Dorong Budaya Literasi Masyarakat

Senin, 14 April 2025 - 13:59 WIB

Sempat Kabur ke Medan, Pelaku Pembunuhan Santri Berhasil Ditangkap

Senin, 14 April 2025 - 10:13 WIB

Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP Pekan Ini, 14–20 April 2025

Berita Terbaru