Wali Nanggroe Aceh Jajaki Kerja Sama Ketahanan Iklim Dengan Rusia

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 30 Mei 2023 - 17:08 WIB

20170 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Nanggroe Aceh Tgk Malik Mahmud Al Haytar menjajaki kerja sama bidang ketahanan iklim hingga energi dengan Kota Kazan dan Moskow, negara federasi di Rusia.

“Aceh memiliki hutan tropis yang indah, satwa langka, dan pantai,” kata Tgk Malik Mahmud Al Haytar dalam keterangan yang diterima di Banda Aceh, Minggu.

Penjajakan tersebut merupakan kali kedua Wali Nanggroe Aceh ke Kazan dan Moskow, serta dalam rangka memenuhi undangan dari Presiden Republik Tatarstan dan Kantor Kepresidenan Federasi Rusia.

Wali Nanggroe Aceh diagendakan melakukan lawatan kerja ke Rusia sejak 14 hingga 24 Mei 2023.

Adapun agenda penting yang dilaksanakan Wali Nanggroe selama di Rusia yakni menjadi pembicara pada acara Climate Resilience: Russia-OIC countries dialogue, Russia  Islamic World Kazan Forum 2023, dan Round Table “Rusia-Indonesia: Prospects Economic Cooperation”

Saat menjadi pembicara pada kegiatan Climate Resilience: Russia-OIC countries dialogue, Wali Nanggroe Aceh menyatakan kesiapan Aceh untuk bekerja sama dengan Rusia dan negara-negara Islam dunia dalam upaya ketahanan iklim dan lingkungan.

Baca Juga :  Hasil Aston Villa Vs Chelsea 1-3, Amukan Pasukan Pochettino

Tgk Malik menyampaikan, Aceh memiliki luas wilayah lebih kurang 5,8 juta hektare dengan kawasan hutan sebanyak 3,55 juta hektare atau 23 persen dari tutupan hutan di Pulau Sumatera yaitu lebih kurang 13,9 juta hektare.

“Ini menunjukkan bahwa kawasan hutan Aceh memiliki tutupan hutan yang paling baik di Pulau Sumatera. Hutan Aceh juga memiliki empat spesies kunci dalam satu bentang ekosistem, serta memiliki potensi karbon yang diperkirakan Emission Reduction (ER) mencapai tiga ton per hektare,” ujarnya.

Tgk Malik mengatakan semua pihak yang hadir dalam forum tersebut sepakat untuk menjalin kerja sama internasional dalam menghadapi perubahan iklim.

“Kemudian, semua juga sepakat meningkatkan investasi dalam proyek-proyek kesejahteraan iklim, dan menciptakan teknologi baru  yang memenuhi persyaratan lingkungan saat ini,” kata Tgk Malik.

Sementara di sisi lain, lanjut Tgk Malik, dalam lawatan ke Rusia ini dirinya juga telah menandatangani kerja sama Letter of Intent (LoI) atau surat minat kerja sama akademik bidang energi dengan Kazan State Power Enginering University (KSPPEU).

Baca Juga :  "Takengon, Central Aceh, Aceh Province, Indonesia: Immigration Detains Three French Nationals for Visa Violations in Gayo Lues."

Wali menuturkan dalam agenda lainnya di sana yakni “Rusia-Indonesia: Prospects Economic Cooperation” atau prospek kerja sama ekonomi antara Rusia-Indonesia, dirinya juga membahas soal food security, tourism, health, pengembangan SDM bidang digital dan teknologi, transfer teknologi, serta pertukaran mahasiswa dan peneliti.

Dalam forum itu Wali Nanggroe Aceh menjelaskan secara detail terkait potensi yang dimiliki Aceh, dan status Aceh dalam Negara Republik Indonesia.

Tgk Malik menegaskan, Aceh adalah bagian dari Indonesia yang memiliki otonomi, maka sangat memungkinkan jika Aceh dapat melakukan bisnis dengan caranya sendiri.

Karena, otonomi telah memberikan Aceh kebebasan mengatur agenda pembangunannya sendiri dan untuk melakukan pengaturan bisnisnya dengan sebaik mungkin.

“Maka sudah sepantasnya saya bisa mewakili kepentingan Aceh di sini, hari ini, di pertemuan ini,” demikian Tgk Malik Mahmud.

Sumber Berita : aceh.antaranews.com

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM
Polri Kirim Tim Medis ke Myanmar, Layani Lebih dari 1.100 Korban Gempa
Dimakamkan di Saraya, Mekkah, Mualem: Abu Razak Adalah Sahabat, Saudara dan Pejuang Sejati
Subuh Ini, Jenazah Abu Razak Disalatkan di Masjidil Haram
Setelah Kunjungan Kerja, Duta UEA Solat Bersama Dengan Wagub Aceh di Masjid Raya
Gubernur dan Dubes UEA bahas ragam potensi investasi di Aceh
Brigif 25/Siwah Kirim Anggota Dalam Dalam Misi Perdamaian Dunia.
Praka Fahrul Rozi Jaga Keamanan Di Gate Area Green Hill, Lebanon.

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Berita Terbaru