Wakili Pj. Bupati, Sekda Kab. Pidie Jaya Ir.Jailani Beuramat Launching Kampung Bebas Narkoba.

REDAKSI

- Redaksi

Rabu, 25 Desember 2024 - 12:52 WIB

20457 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | PIDIEJAYA | Ulim – Pj. Bupati diwakili Sekretaris Daerah kabupaten Pidie Jaya Ir. Jailani Beuramat, hadiri kegiatan launching Kampung Bebas dari Narkoba Ke-4 di Desa Pulo Lhok, Kecamatan Ulim, Pidie Jaya, Aceh, pada Senin (23/12/2024).

Dimana kali ini Polres Pidie Jaya kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas penyalahgunaan narkoba dengan meresmikan Kampung Bebas dari Narkoba yang keempat di Gampong Pulo Lhok, Kecamatan Ulim.

Acara peresmian berlangsung di halaman Meunasah Gampong Pulo Lhok pukul 14.30 WIB dan dihadiri berbagai tokoh masyarakat, aparat pemerintahan, serta unsur Forkopimda Kabupaten Pidie Jaya.

Ikut hadir dalam acara tersebut, Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Sekda Kabupaten Pidie Jaya Ir. Jailani Beuramat mewakili Pj. Bupati Pidie Jaya, Bupati Pidie Jaya terpilihH. Syibral Malaysi, M.A., serta Anggota DPRA Dapil II H. Ichsanuddin MZ, S.E., M.M.

Baca Juga :  Petugas Polsek Blangkejeren Sigap Singkirkan Pohon Tumbang yang Halangi Akses Jalan Blangkejeren-Pining

Kehadiran perwakilan Dandim Pidie/Pidie Jaya, Ketua DPRK, Kepala BNNK, para Kapolsek jajaran Polres Pidie Jaya, dan pejabat lainnya menunjukkan sinergi kuat antarinstansi dalam mendukung program tersebut.

Dalam sambutannya, Kapolres Ahmad Faisal Pasaribu menegaskan bahwa pembentukan Kampung Bebas dari Narkoba adalah langkah strategis untuk melindungi masyarakat dari bahaya narkoba.

“Gampong Pulo Lhok kami pilih sebagai model pilot project di Kecamatan Ulim. Program ini merupakan upaya kami untuk melindungi generasi muda dari ancaman narkoba dan mendukung Asta Cita Presiden RI Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto,” ungkap Kapolres.

Sekda Kabupaten Pidie Jaya, Ir. Jailani Beuramat, memberikan apresiasi atas peluncuran program ini.

Menurutnya, keberhasilan program ini sangat bergantung pada kolaborasi yang solid antara pemerintah, masyarakat, dan aparat penegak hukum.

Baca Juga :  Protecting Biodiversity: Police Intercept Wildlife Trade in Aceh Besar

Hal senada disampaikan Anggota DPRA H. Ichsanuddin MZ, S.E., M.M., yang berharap agar program ini dapat menjadi inspirasi bagi kampung lainnya untuk mengikuti jejak Gampong Pulo Lhok dalam mewujudkan lingkungan bebas narkoba.

Acara puncak ditandai dengan pembacaan ikrar oleh masyarakat Gampong Pulo Lhok.

Ikrar tersebut dilanjutkan dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) oleh Forkopimda Kabupaten Pidie Jaya, serta simbolis pemotongan pita sebagai tanda peresmian Posko Kampung Bebas dari Narkoba di Gampong Pulo Lhok.

Mereka menyatakan komitmen untuk mendukung penuh pembentukan Kampung Bebas dari Narkoba, melindungi diri dan keluarga dari penyalahgunaan narkoba, serta bersatu dalam mencegah dan memberantas peredarannya. (JN)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh
Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Berita Terbaru

Exit mobile version