Upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024: Pemasyarakatan Pasti Berdampak

STENLLY LADEE

- Redaksi

Sabtu, 27 April 2024 - 20:04 WIB

20164 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tlii|POSO SULTENG– Rutan Poso Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah menggelar Upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024 di Lapangan Dalam Rutan Poso pada Sabtu (27/04). Acara ini dihadiri oleh pejabat struktural, JFU/JFT Rutan Poso, PIPAS Rutan Poso, serta Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Poso. Poso, 27 April 2024.

Dengan khidmat, Kepala Rutan Kelas IIB Poso, Agung Sulistyo, bertindak selaku Inspektur Upacara, didampingi oleh Perwira Upacara M. Yusuf dan Komandan Upacara Mulia Tri Nurlinto. Prosesi upacara berlangsung sesuai dengan pedoman pelaksanaan upacara, dengan para peserta mengenakan pakaian PDH III.

Baca Juga :  Sukses Perbaiki Infrastruktur, Srikandi Banten Ingin Rano Karno Kembali Pimpin Banten

Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024 ini mengusung tema “Pemasyarakatan Pasti Berdampak”, menegaskan komitmen untuk menjadikan sistem pemasyarakatan sebagai instrumen yang memberikan dampak positif bagi masyarakat. Acara tersebut berlangsung lancar dengan prosesi pembacaan Pancasila, UUD 1945, dan Ikrar Petugas Pemasyarakatan.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah menyatakan, “Hari Bakti Pemasyarakatan diperingati setiap tanggal 27 April setiap tahunnya. Hari ini dijadikan sebagai media evaluasi untuk memperkokoh komitmen seluruh insan Pemasyarakatan dalam mewujudkan tujuan Sistem Pemasyarakatan.”

Baca Juga :  Percepatan Penurunan Stunting, Camat Langsa Barat Gelar Rakor Stunting

Acara ini menandai momentum penting dalam sejarah Pemasyarakatan Indonesia, di mana para petugas dan warga binaan bersatu untuk merayakan prestasi serta komitmen dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang lebih baik. Semoga semangat peringatan ini terus mendorong upaya pemasyarakatan untuk memberikan dampak yang positif bagi masyarakat dan negara.

(HUMAS RUTAN POSO)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kanwil Ditjenpas Sumut Tampilkan Nuansa Budaya Kuat di IPPAFest 2025
Dinsos Gayo Lues Gelar Pertemuan dengan PPDI, Bahas Kesetaraan dan Kemandirian Penyandang Disabilitas
Stan Kanwil Ditjenpas Sumut Pukau Pengunjung IPPAFest 2025 dengan Nuansa Budaya dan Karya Seni
Polisi Serahkan 6 Tersangka Penganiayaan yang Berujung Kematian di Tibang ke Jaksa
SMAN 1 Simpang Rimba Peringati Hari Kartini dengan Upacara dan Lomba Menarik
Anggota DPR Hinca Panjaitan Puji Kinerja Polri Amankan Mudik 2025
Tegas dan Transparan, Polres Pidie Jaya Limpahkan Kasus Narkoba dan Kekerasan Anak ke Jaksa Penuntut Umum
Diskusi bersama kalangan Muda : Bahar Buasan janji perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 22:22 WIB

Polisi Serahkan 6 Tersangka Penganiayaan yang Berujung Kematian di Tibang ke Jaksa

Senin, 21 April 2025 - 18:53 WIB

Kurang dari 24 Jam, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara

Senin, 21 April 2025 - 18:36 WIB

Dibakar Emosi, Pria di Nisam Antara Bacok Warga Saat Mediasi

Senin, 21 April 2025 - 18:16 WIB

Walikota Dan Wakil Walikota Tanjungbalai Terima Kunjungan Kerja Banggar DPRD Sumut

Senin, 21 April 2025 - 17:30 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Kompol Sandra Siska S.I.K Berbagi Kasih ke Panti Asuhan Yayasan Islamic Centre

Senin, 21 April 2025 - 17:22 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Penghargaan kepada Personel dan Masyarakat Berprestasi dalam Apel Jam Pimpinan

Senin, 21 April 2025 - 17:02 WIB

Polda Sumut Kerahkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Paskah 2025

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Berita Terbaru

Exit mobile version