TNI-POLRI Gelar Latihan Bersama Antisipasi Guantibmas Jelang Pemilu 2024

Zul

- Redaksi

Selasa, 6 Februari 2024 - 12:28 WIB

20188 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Kodim 0104/Atim dan Polres Langsa TNI-Polri  latihan Penaggulangan Huru Hara untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas Menjelang Pemilu 2024

TIMELINES INEWS | LANGSA

Kota Langsa – Dalam upaya menjaga keamanan menjelang Pemilu tahun 2024, TNI dan Polri wilayah Kota Langsa bersinergi dengan melaksanakan latihan Penanggulangan Huru-Hara (PHH) di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0104/Aceh Timur, Jln. Jenderal Ahmad Yani, Gp. Payabujok Seuleumak, Kec. Langsa Baro, Kota Langsa, Selasa (6/2/2024).

Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan dalam mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Komandan Kodim 0104/Atim, Letkol Inf Tri Purwanto, S.I.P, menyatakan bahwa latihan ini merupakan bagian dari langkah preventif untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat selama proses demokrasi berlangsung. “Kami berkomitmen untuk menjaga kestabilan dan keamanan, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat selama Pemilu berlangsung”, ujarnya.

Baca Juga :  Dansat Brimob Polda Sumut Beri Dukungan kepada Atlet Inkanas Pengda Sumut Menuju Kejurda Inkanas Kapolri Cup 2024

Latihan PHH melibatkan personel TNI dari Kodim 0104/Atim dan Polri dari Polres Langsa dengan simulasi skenario gangguan Kamtibmas di sekitar area Makodim. Kegiatan ini mencakup koordinasi antar instansi, pengendalian kerumunan, dan penanganan situasi darurat.

“Para personel kita dilatih untuk respons cepat dan efektif guna meminimalkan potensi gangguan yang dapat terjadi” ungkap Dandim.

Letkol Tri Purwanto juga menekankan pentingnya kerjasama antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan. “Kami bekerja sama secara sinergis untuk menanggulangi potensi ancaman dan menciptakan lingkungan yang kondusif selama proses pemilihan,” tambahnya.

Baca Juga :  Kapolres Pematangsiantar Berikan Bingkisan kepada Personil yang Rayakan Natal 2024

Latihan ini diharapkan dapat mempersiapkan personel TNI dan Polri dalam menghadapi berbagai skenario yang mungkin terjadi selama pelaksanaan Pemilu tahun 2024. Pihak berwenang berkomitmen untuk melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga situasi yang aman dan damai selama tahapan pemilihan berlangsung.

Sementara Kapolres Langsa AKBP Andy Rahmansyah SIK ,SH, MH menambahkan Kami dari Polres Langsa selalu bersinergi bersama pihak TNI untuk mengamankan dan melancarkan pesta demokrasi yang akan berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Jadi latihan yang dilaksanakan hari ini ada bentuk kesiapan kita untuk mensukseskan pesta demokrasi yang sebentar lagi akan dilaksanakan, “pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan
Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Tergantung di Pohon Jengkol di Parsoburan
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Dorong Percepatan Penyidikan, Tingkatkan Kinerja Personel
Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Marihat Sambangi Warga Binaan di Posyandu Klaudio Simarimbun Dolok
Lagi,Satresnarkoba Amankan seorang Terduga Penyalahgunaan Narkoba di Aceh Selatan
Polda Sumut Berhasil Ungkap 26 Kasus Narkoba dalam Sepekan, 31 Tersangka Diamankan
Satlantas Polres Pelabuhan Belawan Edukasi Pemudik di Tengah Arus Balik Nataru

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:39 WIB

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:54 WIB

Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:33 WIB

Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:16 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:58 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:33 WIB

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas

Berita Terbaru

Exit mobile version