Brimob Aramiyah bersama Kelompok Tani Benteng Anyer Panen Raya Perdana Jagung tingkatkan Ketahan Pangan (Foto : Humas Brimob)
TIMELINES INEWS INVESTIGASI | LANGSA
Kota Langsa – Satuan Brimob Polda Aceh, Kompi 2 Batalyon B Pelopor Aramiah Panen Raya Perdana Jagung di lahan Ketahanan Pangan Desa Benteng Anyer, Kec. Manyak Payed, Kab. Aceh Tamiang. diperkirakan sebanyak 3 ton jagung tongkol berhasil dipanen di lahan seluas 3 Hektar, Kamis (17/04/2025)
Tanaman jagung tersebut ditanam Anggota Brimob Kompi 2 Batalyon B Pelopor dan gabungan Kelompok Tani (gapoktan) dalam rangka mendukung ketahanan dan mewujudkan swasembada pangan nasional.
Setelah penantian besar selama lima bulan ditanam, hingga dengan sampai masanya dan akhirnya bisa dipanen.
Komandan Kompi 2 Batalyon B Pelopor AKP Muhammad Rizaldi menyampaikan, bahwa pemerintah bersama berbagai instansi, termasuk jajaran kepolisian, terus berupaya mengoptimalkan pemanfaatan lahan pertanian guna meningkatkan produksi pangan, terutama jagung sebagai salah satu komoditas unggulan.
“Kami sangat mengapresiasi semangat dan kerja keras para petani yang telah berkontribusi dalam program ini. Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, mulai dari pendampingan teknologi, distribusi hasil panen, hingga kebijakan pemerintah dalam mendukung sektor pertanian,” kata Danki Rizaldi.
Untuk mendukung keberlanjutan program ini, Danki mengungkapkan bahwa pada awal Bulan Juni atau pun Bulan Juli 2025, pihaknya akan kembali menggelar kegiatan tanam bibit jagung guna meningkatkan produksi di musim berikutnya. Langkah ini merupakan upaya konkret dalam menciptakan siklus pertanian yang berkelanjutan dan produktif.
“Hasil panen yang diperoleh dari program ini akan dikelola oleh Kelompok Tani Desa Benteng Anyer, Kec. Manyak Payed, Kab. Aceh Tamiang dengan berkoordinasi bersama pihak Kepala Desa setempat agar dapat di distribusikan secara optimal untuk kebutuhan masyarakat,” jelas Danki Rizaldi.