Tim Gabungan Polres Pelabuhan Belawan Gerebek Dua Lokasi, Amankan Dua Tersangka dan Barang Bukti

SAHAT HALOMOAN TAMPUBOLON

- Redaksi

Sabtu, 18 Januari 2025 - 17:16 WIB

2021 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|SUMUT| BELAWAN | Tim gabungan Polres Pelabuhan Belawan dan Brimob Polda Sumut, dipimpin Kabag Ops AKP Pittor Gultom, S.H., dan Kasat Narkoba AKP Ismail Pane, S.H., M.H., berhasil menggerebek dua lokasi yang diduga menjadi sarang peredaran narkoba. Operasi berlangsung dari Jumat (17/1) malam hingga Sabtu (18/1) dini hari, berdasarkan laporan masyarakat.

Lokasi pertama yang digerebek adalah rumah kosong di Jalan TM Pahlawan, Kelurahan Belawan I. “Kami menemukan tiga unit mesin dindong, bundelan plastik klip kosong, dan alat hisap sabu. Namun, di lokasi ini tidak ada pelaku yang berhasil diamankan,” ujar AKP Pittor Gultom.

Baca Juga :  Kapolres Pematangsiantar Pengecekan Fisik dan Administrasi Kendaraan Dinas Polri

Penggerebekan kemudian berlanjut ke kos-kosan di Jalan Selebes, tempat dua tersangka berhasil diamankan, yaitu Robi (27) dan Evan Prayamar (27). Dari tangan keduanya, tim menyita 20 butir pil ekstasi, uang tunai sebesar Rp117.000, dan dua unit ponsel. “Kedua tersangka langsung dibawa ke Polres Pelabuhan Belawan untuk pemeriksaan lebih lanjut,” tambah AKP Pittor.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, S.H., S.I.K., M.K.P., menegaskan komitmen pihaknya dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan. “Kami terus melakukan pengawasan dan penindakan tegas. Partisipasi masyarakat sangat penting. Informasi sekecil apa pun akan sangat membantu,” tegasnya.

Baca Juga :  Perkara Penganiayaan Berkhir Di Polsek Siantar Barat Melalui Problem Solving.

Saat ini, kedua tersangka masih menjalani pemeriksaan intensif untuk mengungkap jaringan peredaran narkoba yang lebih luas. Aksi tegas ini mendapat apresiasi dari warga sekitar yang mendukung pemberantasan narkoba demi keamanan dan kenyamanan lingkungan mereka.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Patroli Gabungan Brimob Sumut dan Polres Belawan Bongkar Tempat Perjudian dan Temukan Narkoba
Sat Narkoba Polres Simalungun Libas Peredaran Narkoba, Pelaku Tak Berkutik!
Dukung Progam Amnesti, Lapas Narkotika Langkat Laksanakan Assessment Terhadap WBP
Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Timur Selesaikan Perkara Suami Isteri dengan Problem Solving
Polres Toba Sampaikan Perkembangan Kasus Dugaan Penculikan Plt kadis PUTR Toba
Ciptakan Pola Hidup Sehat, Petugas dan Warga Binaan Lapas Padangsidimpuan Senam Pagi Bersama
SPMT Peringati Bulan K3 Nasional Dengan Sosialisasi Keselamatan Kerja PT Pelindo Multi Terminal Tingkatkan Safety Awareness Di Pelabuhan Belawan
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Peduli, Rutan Labuhan Deli Bagikan Sembako Kepada Masyarakat

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 17:58 WIB

Pangdam Iskandar Muda Beri Pengarahan Dan Motivasi Kepada Siswa SMA Negeri 2 Banda Aceh.

Jumat, 17 Januari 2025 - 21:29 WIB

Pangdam Iskandar Muda Melaksanakan Kunjungan Kerja Ke Detasemen Intelijen Kodam Iskandar Muda.

Rabu, 15 Januari 2025 - 22:23 WIB

Tim Itwasum Polri Cek Senpi dan Kesiapan Ketahanan Pangan di Wilayah Polresta Banda Aceh

Jumat, 10 Januari 2025 - 22:40 WIB

Polresta Banda Aceh Imbau Warga Waspadai Tindak Kejahatan

Kamis, 9 Januari 2025 - 16:50 WIB

Pangdam Iskandar Muda Menerima Audiensi PT. Indolok Bakti Utama.

Kamis, 9 Januari 2025 - 15:23 WIB

Pangdam Iskandar Muda Pimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Bintara TNI AD TA 2024.

Kamis, 9 Januari 2025 - 08:59 WIB

Wakil Ketua Komisi I DPRA, Ceulangiek, meminta pemerintah Aceh segera menyelesaikan status tenaga Non-ASN Seleksi 2024 Pada Tahun 2025.

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:18 WIB

Kunjungan ke Aceh, Kasad Beri Pengarahan Kepada Ribuan Prajurit Dan Persit.

Berita Terbaru