Terkuak! Korban Pencabulan Guru Agama di Aceh 21 Orang

REDAKSI

- Redaksi

Minggu, 21 Mei 2023 - 21:06 WIB

20148 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi

Ilustrasi

Banda Aceh – Penyidik Satreskrim Polres Aceh Utara mengungkapkan, korban pencabulan yang dilakukan guru agama di salah satu Sekolah Dasar (SD) sebanyak 21 orang. Pelaku berinisial M (43) akan segera di sidang.
“Dalam penyidikan kepolisian, perkembangan terakhir terkait jumlah korban oknum guru agama itu mencapai 21 orang siswi SD dengan korban usia 7 hingga 12 tahun,” kata Kasi Humas Polres Aceh Utara Iptu Bambang kepada wartawan, Jumat (19/5/2023).

Menurutnya, berkas perkara tersangka M saat ini telah dilimpahkan ke Kejari Aceh Utara pada Rabu (17/5) lalu. Proses hukum selanjutnya disebut menjadi wewenang pihak kejaksaan.

Baca Juga :  Tiga SPBU Disidak Satreskrim Polresta Banda Aceh

“Dalam proses hukumnya, pelaku dijerat dengan pasal 50 Jo pasal 47 Qanun No 6 tahun 2004 tentang Hukum Jinayat dengan hukuman hingga 200 bulan penjara,” jelas Bambang.

Kasus pencabulan itu terungkap setelah korban menceritakan kejadian tersebut ke orang tuanya masing-masing. Para siswi mengaku pelecehan terjadi saat jam pelajaran berlangsung dan dilakukan di depan siswa lain.

Kasat Reskrim AKP Agus Riwayanto Diputra mengatakan, modus dipakai pelaku dengan memanggil korban untuk membaca buku di sampingnya. M lalu meminta korban duduk di pangkuannya.

Baca Juga :  Momen Presiden Jokowi Ajak Orang Kaya Singapura Tinggal di IKN Nusantara

“Saat Korban duduk membaca buku di pangkuan, pelaku meraba kemaluan korban dan mengatakan kepada korban agar tetap membaca dan jangan mempedulikan apa yang ia lakukan,” jelas Agus kepada wartawan, Sabtu (1/4).

Para korban disebut dilecehkan dalam waktu berbeda. Berdasarkan pemeriksaan awal, pelaku diduga mencabuli korban dalam kurun waktu 2021 hingga Maret 2023.

Menurut Agus, pihaknya telah menangkap pelaku pada Rabu (29/3) malam. Polisi masih memeriksa S untuk mengetahui ada tidaknya korban lainnya.

Sumber Berita :

detik.com

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kini hadir mie kocok Bang Ayi di Rungkom city Pidie jaya
100 Hari Kerja Prabowo-Gibran Prabowo Mulai Hapus Utang 67.000 UMKM Pekan Depan, Nominalnya Capai Rp 2,5 Triliun
TNI AU Akan Tempatkan Batalyon Rudal untuk Perkuat IKN
Indonesia Masuk BRICS, Cita-cita dan Penantian 11 Tahun Prabowo
Kementerian ATR/BPN Terbitkan 2,4 Juta Sertifikat Elektronik, Efisiensi Waktu Hingga 35%
KNPI Simlaungun : POLRI Berhasil Tingkatkan Kinerja di Tahun 2024
Pangdam Iskandar Muda Bersama Forkopimda Tinjau langsung Situasi Malam Pergantian Tahun di Aceh.
Dirreskrimsus Polda Sumut dan Sejumlah Kapolres Dimutasi

Berita Terkait

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:27 WIB

5 Ton Paket Sembako Bansos Menteri Imipas Kepada Keluarga WBP Dan Masyarakat Sekitar Di Salurkan Lapas Kls IIA Pancur Batu

Kamis, 9 Januari 2025 - 15:48 WIB

Gudang logistik KPU tetap dijaga polres Tanjungbalai 24 jam setiap hari

Kamis, 9 Januari 2025 - 14:33 WIB

Pemenuhan Hak Beribadah, Lapas Kelas I Medan Gelar Ibadah Bersama Warga Binaan

Kamis, 9 Januari 2025 - 13:56 WIB

Polsek Medan Timur Gencarkan Sambang ke Satpam untuk Jaga Kamtibmas

Kamis, 9 Januari 2025 - 13:47 WIB

Polsek Medan Timur Gelar Patroli Dialogis dan Sosialisasi Kamtibmas

Kamis, 9 Januari 2025 - 13:11 WIB

Lapas Padangsidimpuan Terima Kunjungan Perwakilan BRI Cabang Padangsidimpuan

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:17 WIB

Warga Binaan Lapas Kelas I Medan Berkontribusi pada Ketahanan Pangan Melalui Program Akselerasi Inovatif

Kamis, 9 Januari 2025 - 11:58 WIB

Dengan Mediasi,Polsek Siantar Barat Selesaikan Perkara Pencurian

Berita Terbaru

Exit mobile version