Silahturahmi Lebaran Wakil Komisi 13 DPR RI dengan Ka UPT Pemasyarakatan Medan dan Sekitarnya

RULI SISWEMI

- Redaksi

Selasa, 8 April 2025 - 20:34 WIB

2039 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | LAPAS PEREMPUAN KLS IIA MEDAN

08/04/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Lapas Perempuan Medan 08 April 2025  Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri, Wakil Ketua Komisi 13 DPR RI, Sugiat Santoso melakukan kunjungan silahturahmi kepada Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan Medan dan sekitarnya.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara pihak legislatif dengan jajaran pemasyarakatan sekaligus untuk mendiskusikan berbagai isu yang berkembang terkait pelayanan dan kondisi lembaga pemasyarakatan.
Wakil Ketua Komisi 13 DPR RI, Bapak Sugiat Santoso dalam sambutannya mengungkapkan pentingnya momen Idul Fitri sebagai ajang untuk memperbaharui hubungan kerja dan menyampaikan terima kasih atas dedikasi serta pengabdian para petugas pemasyarakatan yang telah bekerja dengan penuh tanggung jawab.

Baca Juga :  Praktisi Hukum Helmax Alex Harap Pelaku Begal Dibawah Umur Diberi Hukuman Tegas

Ia juga menekankan bahwa Komisi 13 DPR RI berkomitmen untuk terus mendukung langkah-langkah yang dapat meningkatkan kualitas pelayanan di lembaga pemasyarakatan.

“Silaturahmi ini sangat berarti untuk membangun komunikasi yang lebih baik. Kami mengapresiasi kinerja para petugas yang bekerja keras meski dihadapkan dengan berbagai tantangan. Kami akan terus berupaya untuk mendukung dan memperbaiki sistem pemasyarakatan di Indonesia agar lebih efektif dan efisien,” ujar Bapak Sugiat Santoso

Baca Juga :  Sat Lantas Polres Pematangsiantar Pasang Spanduk Himbauan, Petunjuk Arah Jalan Alternatif dan Pos Pam/Yan

Acara ini diakhiri dengan sesi dialog yang membahas berbagai usulan dan solusi yang dapat diimplementasikan untuk memperbaiki sistem pemasyarakatan di wilayah Medan dan sekitarnya. Melalui diskusi yang terbuka, diharapkan dapat tercapai kesepahaman untuk meningkatkan efektivitas lembaga pemasyarakatan dalam menjalankan tugasnya.

Dengan dilaksanakannya silahturahmi ini, diharapkan hubungan yang lebih baik antara Komisi 13 DPR RI dan UPT Pemasyarakatan dapat terus terjalin, demi mewujudkan pemasyarakatan yang lebih baik, transparan, dan profesional ke depan, Jelasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi
KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”
Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar
Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:29 WIB

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Berita Terbaru