Siap Perjuangkan Hak Nelayan, T. Tajul Kamal Maju Caleg di Dapil 4 Kota Langsa

- Redaksi

Senin, 1 Januari 2024 - 17:34 WIB

20803 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keterangan foto : T. Tajul Kamal, Calon Legislatif (Caleg) nomor urut 3 dari Partai SIRA Langsa Dapil 4 Langsa Barat. Foto : Tim Humas Partai SIRA Langsa.

TIMELINES INEWS | LANGSA

Langsa – Siap memperjuangkan hak para nelayan di Kota Langsa, T. Tajul Kamal, maju menjadi Calon Legislatif (Caleg) nomor urut 3 dari Partai SIRA Langsa Dapil 4 Langsa Barat.

Dirinya mengatakan sangat prihatin dengan nasib para nelayan di Kota Langsa. Selama ini setiap hasil tangkapan yang didapat para nelayan hanya dijual dipasar ikan dengan harga yang standar. Jika ikan tersebut tidak habis dijual maka hanya akan jadi bangkai ataupun dijual dengan harga yang lebih rendah.

Menurutnya, ikan-ikan tersebut masih bisa diolah jadi produk yang harganya lebih bernilai. Misalnya diolah jadi dendeng ikan, ataupun ikan kemasan.

“Cuma inikan tidak terjamah sekali. Hal-hal seperti masih sangat kurang di Langsa. Kebanyakan nelayan kita tidak diberi pengetahuan seperti ini,” katanya kepada media ini, Senin (1/1/2024).

Baca Juga :  Fokus Turunkan Angka Stunting, Kota Langsa Angka Terendah Di Provinsi Aceh

Harusnya, kata Tajul, para nelayan harus diberi pengetahuan seperti ini, selain mereka melaut mencari ikan, bisa juga hasil tangkapannya diolah sebagian untuk menjadi sebuah produk yang bernilai jual.

“Hal-hal seperti inilah yang jarang sekali dilakukan, kebanyakan di para nelayan diajarkan untuk budidaya saja atau diberi bantuan. Namun, pelatihan itu jarang sekali ada,” katanya.

Ini akan menjadi perhatiannya ketika mendapat kepercayaan duduk di Parlemen. Kata Tajul, selain pelatihan untuk membuat produk, para nelayan juga akan diberi tahu dan dibantu untuk melakukan ekspor-impor.

“Bicara ekspor-impor ini, kalau bicara ikan, kalau di Aceh anggap saja misal harga ikan itu sebesar Rp 10.000 per Kilogram, kalau kita jual di negara lain maka bisa tembus 2-3 kali lipat, kita dorong nelayan untuk hal ini melakukan ekspor-impor,” jelasnya.

Jarang sekali terdengar di Langsa ada nelayan yang melakukan ekspor-impor. Tajul pastikan untuk dapat fasilitasi ini ketika duduk di Parlemen.

Baca Juga :  Ketua IDI Langsa Bantu Pembangunan Rumah Korban Kebakaran di Gampong Tualang Teungoh

Selain itu, Tajul juga sangat perhatian dengan para kaum duafa di Kota Langsa. Majunya Tajul sebagai Caleg DPRK dari Partai SIRA tak lepas dari banyak dorongan keluarga, terutama dorongan dari Ketua Partai SIRA Langsa, H. M. Ali Abusyah yang sangat akrab disapa Abu Alex.

Ia sangat berharap dapat membantu dan mengekedepankan hak-hak masyarakat. Walaupun selama ini dia sudah banyak membantu umat, namun ketika berada di Parlemen tentu akan lebih banyak yang dapat dibantu lagi nantinya.

“Selama ini memang sudah banyak dibantu oleh dewan sebelumnya, namun masih saja ada yang belum mendapat perhatian sama sekali, khususnya di Langsa Barat, kita beri mereka berupa rumah layak tinggal nantinya, dan pasti kita bantu sepenuhnya,” pungkasnya. (Adv)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Lepas Sambut Kapolres Langsa, Region Head dan SEVP PTPN IV Regional VI Ucapkan Selamat Bertugas di Tempat Baru
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi
Perkokoh Silaturahmi, IPARI Kota Langsa Gelar Halal Bihalal
Unit Resmob Polres Langsa Berhasil Amankan Pelaku Curanmor Beserta Barang Bukti
Pangdam IM Apresiasi Warga Serahkan Dua Pucuk Senjata Sisa Konflik

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB