TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN
18/12/2024
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Satuan Brimob Polda sumut Medan, 18 Desember 2024 Dalam rangka memastikan situasi tetap aman dan kondusif menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Satuan Brimob Polda Sumut bersama Polres Belawan melaksanakan patroli rutin malam hari pada Selasa (17/12/2024). Kegiatan ini menyasar sejumlah titik strategis di wilayah Medan Belawan, Sumatera Utara, yang dinilai rawan gangguan ketertiban masyarakat.
Patroli malam ini dipimpin langsung oleh Danton III Kompi IV Batalyon A Satuan Brimob Polda Sumut, Ipda Norton R. Hutabarat, dengan rute utama meliputi:
Jl. Selebes, Medan Kota Belawan
Jl. Pulau Sicanang
Jl. Titi Kembar
Jl. Deli No. 1, Belawan I, Medan Kota Belawan
Rute tersebut dipilih karena tingginya aktivitas masyarakat dan mobilitas di malam hari. Dalam pelaksanaannya, personel gabungan fokus pada pencegahan tindak kejahatan jalanan, aksi premanisme, serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang beraktivitas atau beristirahat.
Selain patroli, personel juga melakukan pendekatan dialogis dengan masyarakat setempat, memberikan imbauan agar tetap menjaga ketertiban dan segera melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak berwenang.
Kehadiran personel Brimob dan Polres Belawan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Mereka mengapresiasi upaya aparat kepolisian dalam menjaga keamanan dan berharap kegiatan ini terus dilakukan untuk menekan angka kriminalitas di wilayah Medan Belawan.
“Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus mencegah potensi gangguan kamtibmas menjelang perayaan akhir tahun,” ujar Ipda Norton R. Hutabarat.
Polres Belawan dan Satuan Brimob Polda Sumut akan terus meningkatkan pengamanan di wilayah-wilayah strategis selama periode Natal dan Tahun Baru, guna memastikan terciptanya situasi yang aman dan kondusif, Tegasnya.
#patrolimalam #patrolikamtibmas #polresbelawan #belawan #poldasumut #brimobsumut
Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.
Redaksi : Ruli Siswemi