Satgas Opsda OMB Seulawah Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024 di Aceh Barat

Edi Marcell

- Redaksi

Kamis, 25 Januari 2024 - 17:41 WIB

20242 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>> Banda Aceh — Satgas Opsda Operasi Mantap Brata (OMB) Seulawah Polda Aceh berpatroli udara menggunakan helikopter untuk mengecek kesiapan pengamanan Pemilu 2024 di wilayah hukum Polres Aceh Barat, Kamis, 25 Januari 2024.

Satgas OMB tersebut terdiri dari Karo Ops Polda Aceh Kombes Heri Heryandi, Dirsamapta Kombes Misbahul Munauwar, Dirlantas Kombes M Iqbal Alqudusy, Dirintelkam Kombes Mohammad Ali Khadafi, serta Dirpolairud Kombes Risnanto.

Kombes Heri Heryandi mengatakan, pengecekan tersebut dilakukan sesuai dengan perintah Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko, yang bertujuan untuk mengetahui kesiapan pengamanan di jajaran, serta memastikan kesiapan terakhir KIP dan logistik jelang Pemilu 2024.

Baca Juga :  Saweu Sikula, Kanit Binmas Polsek Kota Takengon Edukasi Siswa/i Bahaya Kenakalan 
Satgas Opsda OMB Seulawah Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024 di Aceh Barat

“Ini merupakan tanggung jawab bersama untuk memastikan pelaksanaan Pemilu berjalan lancar, jujur, adil, dan aman. Kami juga ingin memastikan bahwa gudang logistik ini bebas dari potensi kerawanan keamanan,” kata Heri.

“Kita harus bekerja sama untuk menjaga integritas dan keamanan dalam pelaksanaan pemilu. Kami juga mengawal tahapan pemilu ini dari awal hingga akhir,” tambahnya.

Selanjutnya, Dirsamapta selaku Kasatgas Opsda OMB Polda Aceh, Kombes Misbahul Munauwar menambahkan, pengecekan kesiapan wilayah itu dilakukan sesuai arahan dari pimpinan, mengingat pemilu tinggal 20 hari lagi.

Baca Juga :  Polres Bener Meriah Ungkap Kasus Penipuan Rekrutmen CPNS Jalur Khusus

“Pengecekkan dan kesiapan personel di wilayah Aceh Barat itu dalam rangka pengamanan Pemilu 2024, yang tinggal 20 hari lagi,” kata Kombes Misbahul.

Sementara itu, Dirlantas Polda Aceh Kombes Iqbal Alqudusy menyampaikan, sesuai tupoksi dirinya fokus dalam hal keamanan dan kelancaran arus lalu lintas baik sebelum, pada saat, maupun sesudah pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024.

Satgas Opsda OMB Seulawah Cek Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024 di Aceh Barat

“Secara umum, arus lalu lintas sangat lancar. Kami juga siap mendukung pelaksanaan Pemilu 2024 yang aman dan damai,” pungkas M Iqbal Alqudusy.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas
Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”
Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh
Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Minggu, 20 April 2025 - 14:15 WIB

Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 16:37 WIB

Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 

Sabtu, 19 April 2025 - 14:53 WIB

Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran

Sabtu, 19 April 2025 - 13:29 WIB

Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri

Berita Terbaru