Sapa Ramadhan, Kapolres Batu Bara Gelar Buka Puasa Bersama Anak Panti Asuhan

RULI SISWEMI

- Redaksi

Senin, 10 Maret 2025 - 13:06 WIB

208 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLRES BATU BARA

10/03/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Polres Batu Bara Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Tayeb, S.H., S.I.K., M.H., menggelar buka puasa bersama anak-anak Panti Asuhan Darut Taufiq di Dusun Guntung Barat, Desa Guntung, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, pada Sabtu (8/3/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari bakti sosial Polres Batu Bara dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan.

Kapolres Batu Bara hadir didampingi oleh Waka Polres Kompol Imam Alriyuddin, S.H., M.H., Kasat Reskrim AKP Dr. Enand H. Daulay, serta sejumlah perwira Polres Batu Bara. Kedatangan mereka disambut langsung oleh Kepala Yayasan Panti Asuhan Darut Taufiq, Ir. H. Bahidir.

Dalam kesempatan tersebut, Polres Batu Bara menyerahkan bantuan berupa bahan material untuk pembangunan rumah Tahfiz, matras untuk anak-anak panti asuhan, serta paket sembako dan tali asih. Setelah berbuka puasa bersama dan melaksanakan salat Maghrib berjamaah, bantuan tersebut diserahkan langsung kepada pengurus yayasan.

Baca Juga :  Pelaku Pembobol PA Balige dan Gerai KFC Ditangkap Polda Sumut

Kepala Yayasan Panti Asuhan Darut Taufiq, Ir. H. Bahidir, mengungkapkan rasa syukur atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Polres Batu Bara. “Alhamdulillah, semoga pemberian yang penuh keikhlasan ini menjadi berkah dan mendapat rahmat dari Allah SWT,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Tayeb menegaskan bahwa kegiatan sosial ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan Ramadhan.

“Hari ini, Polres Batu Bara menggelar bakti sosial dan berbuka puasa bersama anak-anak yatim piatu di Panti Asuhan Darut Taufiq. Kami juga memberikan bantuan pembangunan rumah Tahfiz Al-Qur’an serta berbagai kebutuhan lainnya yang diperlukan oleh panti asuhan,” ujar Kapolres.

Baca Juga :  Lapas Kelas IIA Sibolga Kanwil Kemenkumham Sumut Berikan Pengarahan Terkait Peran dan Tugas Tamping Kerja

Ia juga berharap agar anak-anak panti asuhan ini bisa tumbuh menjadi pribadi yang sukses dan bermanfaat bagi masyarakat. “Harapan kami, mudah-mudahan mereka kelak bisa menjadi pemimpin, khususnya di Kabupaten Batu Bara,” tambahnya.

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kepedulian Polres Batu Bara terhadap masyarakat, sekaligus mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat melalui aksi nyata di bulan penuh berkah ini, Terangnya.

Sumber : Humas Polres Batubara

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lapas Perempuan Medan Perkuat Pembinaan Narapidana dan Anak Binaan melalui Rapat Secara Virtual
Perkuat Pembangunan ZI, Lapas Perempuan Medan Gelar Rapat Pembangunan Tim Zona Integritas
Satlantas Polrestabes Medan Gencar Edukasi Masyarakat Tentang Pentingnya Kepatuhan Lalu Lintas
Meningkatkan Iman di Bulan Suci: Pesantren Kilat Ramadan Warga Binaan Lapas Medan
7 Profesor UIN Sumatera Utara menjadi Penceramah di Kegiatan Pesantren Ramadhan Lapas Pancur Batu
Pimpin Apel Pagi, Kalapas Padangsidimpuan Mathrios Zulhidayat Hutasoit Ingatkan Pentingnya Kedisiplinan dan Integritas
Jaga Integritas Dalam Rangka Perkuat Budaya Kerja, Lapas Pemuda Langkat Laksanakan Upacara Kesadaran Berbangsa dan Bernegara
Kapolrestabes Medan Ikut Ronda Malam di Posko Anti Tawuran Tegal Sari

Berita Terkait

Sabtu, 8 Maret 2025 - 13:27 WIB

LAPAS SELONG DUKUNG PENUH PROGRAM NGABUBURIT JERUJI DITJEN PEMASYARAKATAN NTB

Jumat, 21 Februari 2025 - 14:35 WIB

Apel Pagi Dan Jalan Sehat Asn Lapas Selong

Jumat, 21 Februari 2025 - 14:07 WIB

Pelaksanaan Program Rutin Jemput Bola Lapas Selong (JEMPOLASEL) dalam bidang layanan kesehatan langsung bagi WB Lapas Selong

Jumat, 21 Februari 2025 - 13:59 WIB

Pelaksanaan Program Rutin Jemput Bola Lapas Selong (JEMPOLASEL) dalam bidang layanan kesehatan langsung bagi WB Lapas Selong

Jumat, 21 Februari 2025 - 13:55 WIB

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:53 WIB

Kapolda NTB Hadiri Pembukaan Muktamar IDI, Tekankan Dukungan untuk Kelancaran Acara

Kamis, 13 Februari 2025 - 22:40 WIB

5 Orang Narapidana Lapas Selong mendapatkan Pembebasan Bersyarat

Kamis, 13 Februari 2025 - 22:28 WIB

Lapas selong Peringati Malam Nisfu Syaban 1446 H

Berita Terbaru

Exit mobile version