Rapim 2025: Pangdam IM Dan Para Pejabat TNI-Polri Hadir Di Jakarta.

Deni

- Redaksi

Jumat, 31 Januari 2025 - 10:08 WIB

20112 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han) menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri Tahun 2025 yang digelar di Gedung Tribrata, Darmawangsa, Jakarta Selatan, pada Kamis (30/1/2025)

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han) menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri Tahun 2025 yang digelar di Gedung Tribrata, Darmawangsa, Jakarta Selatan, pada Kamis (30/1/2025)

TIMELINES INEWS Jakarta – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr. (Han) menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri Tahun 2025 yang digelar di Gedung Tribrata, Darmawangsa, Jakarta Selatan, pada Kamis (30/1/2025) sore.

Rapim TNI-Polri tahun ini mengusung tema “Sinergitas TNI-Polri Siap Mendukung Asta Cita Guna Terwujudnya Indonesia Emas 2045”. Acara tersebut dihadiri lebih dari 600 perwira tinggi TNI dan Polri, termasuk sejumlah pejabat penting dari kedua institusi.

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, tiba di lokasi pada pukul 15.20 WIB dan disambut oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai tuan rumah, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, serta para kepala staf, yaitu Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, dan Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma yang mewakili Kepala Staf Angkatan Laut.

Baca Juga :  Operasi Patuh Seulawah 2024 akan digelar, Polres Aceh Selatan himbau Masyarakat Melengkapi Surat dan kelengkapan Kendaraan.

Dalam pidato pembukaannya, Presiden memberikan sejumlah arahan strategis kepada seluruh jajaran perwira tinggi TNI dan Polri. Presiden mengingatkan makna pangkat yang disandang oleh para perwira tinggi serta menekankan pentingnya peran TNI dan Polri dalam menjaga kedaulatan bangsa, keamanan negara, serta melayani rakyat Indonesia.

Meski sebagian besar arahan Presiden bersifat tertutup, jurnalis yang hadir diizinkan untuk meliput sesi awal selama kurang lebih 10 menit. Setelahnya, pengarahan dilanjutkan secara tertutup untuk internal TNI dan Polri selama sekitar satu jam.

Baca Juga :  Penangkapan Pengedar Narkoba di Desa Manunggal oleh Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan

Kapolri, dalam laporannya kepada Presiden, menyampaikan sejumlah capaian strategis TNI-Polri sepanjang tahun 2024, termasuk upaya sinergi kedua institusi dalam mendukung Asta Cita dan program prioritas pemerintah.

Rapim TNI-Polri Tahun 2025 telah berlangsung sejak pagi hari. Dalam sesi pembekalan, dua menteri koordinator, yaitu Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, memberikan materi kepada para peserta rapat. Pembekalan ini bertujuan memperkuat sinergitas TNI-Polri dalam mendukung pembangunan nasional sesuai dengan visi Indonesia Emas 2045.

Rapim TNI-Polri merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk memperkuat koordinasi, sinergitas, dan soliditas antara TNI dan Polri dalam mendukung program-program pemerintah demi terwujudnya keamanan dan kesejahteraan bangsa.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang
Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu
Pemakaman Kedinasan sebagai Penghormatan terakir untuk Personil Polres Aceh Selatan yang meninggal Dunia.
IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji
IPPAFest 2025 Hadirkan Karya Warga Binaan, Bukti Nyata Pembinaan di Balik Jeruji
Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 
KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Senin, 21 April 2025 - 16:04 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu

Senin, 21 April 2025 - 16:01 WIB

Launching Perdana Program Makan Bergizi di Kuta Panjang, Wujud Komitmen Nasional Atasi Stunting dan Dukung Petani Lokal

Senin, 21 April 2025 - 15:11 WIB

BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3

Senin, 21 April 2025 - 14:49 WIB

Jalin Silaturahmi, Kalapas Padangsidimpuan Koordinasi Dengan Walikota Padangsidimpuan

Senin, 21 April 2025 - 14:30 WIB

IPPAFest 2025: Panggung Kreativitas dan Harapan dari Balik Jeruji

Senin, 21 April 2025 - 14:18 WIB

Senator Bahar Buasan Sampaikan Pentingnya Sosialisasi 4 Pilar bagi Generasi Muda

Senin, 21 April 2025 - 14:15 WIB

IPPAFest 2025 Hadirkan Karya Warga Binaan, Bukti Nyata Pembinaan di Balik Jeruji

Berita Terbaru