Rakor DAK SMA Membawa Dampak Positif Bagi Gayo Lues

REDAKSI

- Redaksi

Selasa, 30 Mei 2023 - 17:45 WIB

20181 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Rakor DAK ( Dana Alokasi Khusus)  SMA Disdik Aceh di Gayo Lues  yang hadiri oleh seluruh kepala sekolah di Aceh  membawak dampak Positif  Bagi Gayo Lues.  Salah satunya   perputaran uang di Kota Blangkejeren mengalami peningkatan. Disebutkan PJ. Bupati Gayo Lues Drs. Alhudri MM. Pada pembukaan Rakor DAK SMA Tahun Anggaran 2023 di Hotel Ari Noval Kota Blangkejeren. Pada Rabu 24/05/23.

Ahudri  meyakini  bahwa kehadiran peserta rapat koordinasi dan sosialisasi ini akan meningkatkan peredaran uang di Gayo Lues, memberikan dampak positif pada pendapatan sektor perhotelan, warung kopi, dan rumah makan. Diharapkan, hal ini dapat membantu menekan angka inflasi di Gayo Lues.

Baca Juga :  Kakanwil Ditjenpas Aceh Paparkan Program Pemasyarakatan di Hadapan Komisi XIII DPR RI

Alhudri juga  apresiasinya kepada Dinas Pendidikan Aceh yang telah memilih Gayo Lues sebagai tempat pelaksanaan kegiatan ini. Ia berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian daerah tersebut.

Sementara itu Kepala Bidang SMA, Hamdani, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya mengatakan bahwa rapat koordinasi dan sosialisasi ini bertujuan untuk membahas pelaksanaan teknis DAK Fisik SMA Tahun Anggaran 2023 dengan menghadirkan pembicara dari Kejati Aceh, Inspektorat, dan Badan Pengelolaan Keuangan Aceh.

Kegiatan ini juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan guna memastikan pelaksanaan program DAK Fisik SMA dapat berjalan dengan efektif dan efisien.

Baca Juga :  Caleg Dari Golkar Syarifuddin (Deni Gecik Pinang Rugub) Serahkan Surat Pengunduran Diri Sebagai Kepala Desa

Hamdani menuturkan, DAK Fisik SMA merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Atas di seluruh Aceh.

Program ini dirancang untuk memperbaiki fasilitas fisik sekolah, termasuk perbaikan gedung, laboratorium, perpustakaan, dan sarana pendukung lainnya. Melalui alokasi dana dari DAK Fisik SMA, diharapkan kualitas pendidikan di Aceh dapat terus ditingkatkan.

‘Dengan adanya rapat koordinasi dan sosialisasi ini, diharapkan para kepala  SMA penerima DAK Fisik 2023 dapat memiliki pemahaman yang lebih mendalam mengenai pelaksanaan program ini,” katanya.

Sumber Berita : Baranewsaceh.co

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Penguatan Tata Kelola Dana Desa, Kanit Tipikor Polres Gayo Lues Kunjungi Kampung Kota Blangkejeren
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
PEMBUKAAN PEKAN OLAHRAGA HARI BAKTI PEMASYARAKATAN KE-61 DI LAPAS KELAS IIB BLANGKEJEREN “Semangat Sportivitas Warga Binaan Mewarnai Momen Hari Bakti Pemasyarakatan”
DPC Apdesi Gayo Lues Berikan Cenderamata pada Acara Lepas Sambut Dandim dan Kapolres
Kakanwil Ditjenpas Aceh Paparkan Program Pemasyarakatan di Hadapan Komisi XIII DPR RI
Bawaslu Gayo Lues Gelar Tasyakuran HUT ke-17, “Konsisten Mengawal Demokrasi”
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Berita Terbaru

Exit mobile version