Pospol Blangpegayon Polres Gayo Lues Gelar Panen Perdana Jagung di Desa Cinta Maju

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 8 Februari 2025 - 21:04 WIB

20689 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | GAYO LUES | Blangkejeren – Kepolisian Sektor (Polsek) Blangkejeren melalui Pospol Blangpegayon menggelar panen perdana tanaman jagung dari lahan produktif di Desa Cinta Maju, Kecamatan Blangpegayon, Kabupaten Gayo Lues, pada Kamis, 6 Februari 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap program ketahanan pangan pemerintah.

Panen dilakukan di lahan seluas 1 hektare milik seorang warga, Ibu Sartika, yang merupakan binaan Bhabinkamtibmas Desa Cinta Maju, Bripka Syahrian. Hasil panen diperkirakan mencapai 6 hingga 7 ton. Jagung tersebut ditanam pada 1 Oktober 2024 dan kini telah siap dipanen.

Baca Juga :  Dialog Interaktif di RRI, Kabid Humas: Pemudik Harus Pastikan Kendaraan yang Digunakan Prima

Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., melalui Kapospol Blangpegayon, Syamsuddin Ariga, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk sinergi antara kepolisian, pemerintah desa, dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan petani.

“Panen jagung ini adalah salah satu upaya nyata kami dalam membantu masyarakat, khususnya di bidang pertanian. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi warga Desa Cinta Maju serta sekitarnya,” ujar Syamsuddin Ariga.

Turut hadir dalam kegiatan panen perdana ini Bhabinkamtibmas Desa Cinta Maju Bripka Syahrian, personel Pospol Blangpegayon, perangkat desa, serta Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL). Mereka bersama-sama memanen jagung sebagai simbol kebersamaan dan dukungan terhadap ketahanan pangan di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Rialdoni Guncang Masyarakat di UMKM Fest Langsa

Diharapkan keberhasilan panen ini dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk semakin giat mengelola lahan pertanian secara produktif. Keberhasilan ini juga menjadi bukti bahwa kerja sama antara petani, pemerintah, dan aparat kepolisian dapat mewujudkan ketahanan pangan yang optimal di Kabupaten Gayo Lues.

Sumber: Humas Polres Gayo Lues

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Silaturahmi BSI Aceh dengan Wakil Gubernur Aceh: Memperkuat Kolaborasi untuk Mendorong Pembangunan Ekonomi Syariah di Aceh
Curhat Ramadhan Suci Bersama Tokoh Masyarakat Dan Tokoh Agama,Kapolres Aceh Besar Ajak Jaga Keamanan di Bulan Ramadhan
Setelah Kunjungan Kerja, Duta UEA Solat Bersama Dengan Wagub Aceh di Masjid Raya
Kapolres Pijay Serahkan Sepuluh Juta Rupiah Bantuan Operasional Masjid Baitul Fuqara Paru, Wakili Bupati Di Momen Safari Ramadhan
Mualem: Pabrik Ban Mobil Dibangun di Meulaboh, Rokok di Aceh Utara
Gubernur Muzakir Manaf: Kelola Sektor Unggulan Simeulue untuk Kesejahteraan Masyarakat
Gubernur Muzakir Manaf Verifikasi Langsung Penerima Bantuan RLH di Simeulue
Gubernur dan Dubes UEA bahas ragam potensi investasi di Aceh

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:59 WIB

Polres Samosir Tegaskan Kasus EMN adalah Kecelakaan Tunggal, Buka Peluang Bukti Tambahan

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:57 WIB

Bhabinkamtibmas Kelurahan Siopat Suhu Polsek Siantar Timur, Lakukan Mediasi Permasalahan Warganya

Rabu, 12 Maret 2025 - 09:09 WIB

Kapolres Pematangsiantar Safari Ramadhan Di Masjid Ilham Ajak Jemaah Jaga Kamtibmas

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:34 WIB

Polda Sumut Tangkap Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:42 WIB

Sat Polairud Polres Tanjungbalai Berbagi Takjil Kepada Nelayan

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:23 WIB

Polisi Gadungan Peras Warga dengan Modus Razia Narkoba di Karo, Empat Tersangka Dibekuk

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:14 WIB

Executive General Manager PT Pelindo Regional 1 Belawan Tinjau Terminal Penumpang Bandar Deli dan Alat X-Ray untuk Tingkatkan Keamanan dan Pelayanan

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:49 WIB

HARI KE-2 KEGIATAN PESANTREN RAMADHAN LAPAS PANCUR BATU DIISI OLEH PROF DARI TIM SAFARI RAMADHAN UIN SUMATERA UTARA

Berita Terbaru

Exit mobile version