Polsek Medan Timur Jalin Kemitraan dengan Sekolah Antisipasi Tawuran dan Bahaya Narkoba

RULI SISWEMI

- Redaksi

Minggu, 15 September 2024 - 13:10 WIB

20100 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLSEK MEDAN TIMUR

15/09/2024

Medan, 15 September 2024 Polsek Medan Timur terus berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan menggandeng sekolah-sekolah di wilayah hukumnya untuk mengantisipasi tawuran dan bahaya narkoba. Salah satu kegiatan yang dilakukan secara rutin ini dilaksanakan di SMAN 5, Jalan Timor, Medan.

Kapolrestabes Medan, Dr. Teddy J.S Marbun SH M.Hum, melalui Kapolsek Medan Timur, Kompol Briston Agus Muntecarlo ST SIK, memberikan himbauan kepada para pelajar untuk menjauhi tawuran, geng motor, dan penyalahgunaan narkoba. Selain itu, ia juga mengajak para siswa untuk selalu giat belajar dan berbakti kepada orang tua. Kompol Briston menyatakan keyakinannya bahwa pelajar di SMAN 5 Medan adalah generasi muda yang sopan, cerdas, dan penuh dedikasi.

Baca Juga :  Miliki 12 Bungkus Sabu, Pemuda di Lebak Ditangkap Polisi

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, para pelajar dapat lebih waspada dan menjauhi tindakan yang dapat merusak masa depan mereka, seperti tawuran dan narkoba,” ujarnya.

Kegiatan ini disambut positif oleh pihak sekolah. Kepala SMKN 4 Medan, Drs. H. Hasan Basri, M.Pd., mengucapkan terima kasih atas perhatian Polsek Medan Timur terhadap dunia pendidikan. Ia berharap kemitraan ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi para pelajar.

Baca Juga :  Polda Banten Gandeng Masyarakat Atasi Pengangguran

“Kami sangat berterima kasih atas inisiatif ini. Semoga kegiatan semacam ini bisa terus dilaksanakan untuk membentuk generasi yang lebih baik,” tuturnya.

Kegiatan kemitraan Polsek Medan Timur dengan sekolah ini diharapkan mampu menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan nyaman bagi para siswa, serta membentengi mereka dari pengaruh buruk seperti tawuran dan narkoba. Ujarnya.

Sumber  : Humas Polrestabes Medan

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polda Sumut Kerahkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Paskah 2025
Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang
Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu
BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3
Jalin Silaturahmi, Kalapas Padangsidimpuan Koordinasi Dengan Walikota Padangsidimpuan
Pemakaman Kedinasan sebagai Penghormatan terakir untuk Personil Polres Aceh Selatan yang meninggal Dunia.
Menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61, Rutan Kelas 1 Medan Adakan Razia Kamar Hunian
Polres Pelabuhan Belawan Bentuk Tim Khusus Buru Pelaku Tawuran yang Tewaskan Remaja

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 17:02 WIB

Polda Sumut Kerahkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Paskah 2025

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Senin, 21 April 2025 - 16:04 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Walikota Dampingi Ketua TP PKK Sumut Kunker di Dua Posyandu

Senin, 21 April 2025 - 15:11 WIB

BREAKING NEWS: Gunakan Pekerja Harian Lepas, Kepala UPT Diduga Abaikan Aturan K3

Senin, 21 April 2025 - 13:01 WIB

Menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61, Rutan Kelas 1 Medan Adakan Razia Kamar Hunian

Senin, 21 April 2025 - 12:53 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Bentuk Tim Khusus Buru Pelaku Tawuran yang Tewaskan Remaja

Senin, 21 April 2025 - 12:36 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Dua Pelaku Premanisme dan Pemerasan di Lokasi Proyek

Senin, 21 April 2025 - 10:58 WIB

SUKACITA PERAYAAN PASKAH, WBP LAPAS PEREMPUAN MEDAN KHIDMAT IKUTI IBADAH

Berita Terbaru

Exit mobile version