Polsek Medan Timur Gencarkan Sambang ke Satpam untuk Tingkatkan Kewaspadaan dan Kamtibmas

RULI SISWEMI

- Redaksi

Rabu, 5 Februari 2025 - 05:26 WIB

2034 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLSEK MEDAN TIMUR

05/02/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Polsek Medan Timur, 03 Februari 2025  Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Medan Timur melaksanakan kegiatan sambang ke petugas keamanan (Satpam) di berbagai lokasi seperti bank, SPBU, kantor pemerintahan, dan swasta yang berada di wilayah hukumnya. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya pengawasan keamanan.

Kegiatan sambang ini merupakan arahan dari Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setiawan S.I.K., S.H., M.Hum, melalui Kapolsek Medan Timur Kompol Briston Agus Muntecarlo S.T., S.I.K. Kapolsek Medan Timur menegaskan bahwa Satpam memegang peran vital dalam mendukung tugas Polri dalam menjaga keamanan di area-area tertentu. Oleh karena itu, Polri sebagai pembina Satpam memiliki kewajiban untuk terus melakukan sambang dan memberikan pembinaan terkait tugas mereka.

Baca Juga :  Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Ikuti Webinar Series VI Secara Virtual

Dalam kesempatan tersebut, personel Polsek Medan Timur menyampaikan beberapa pesan penting kepada Satpam, antara lain:

Meningkatkan kewaspadaan terhadap objek pengamanan, terutama terkait potensi gangguan keamanan seperti kejahatan 3C (curas, curat, dan curanmor), tawuran, dan geng motor.

Menghindari penyalahgunaan narkoba dan minuman keras yang dapat merusak integritas dalam menjaga keamanan.

Baca Juga :  Dukung Program Ketahanan Pangan dan Produk UMKM, Lapas Narkotika Langkat Ikuti Rakor Pemenuhan Data Panen Raya Serentak Secara Virtual

Menegakkan protokol kesehatan dengan disiplin memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan, guna mencegah penyebaran penyakit.

Kapolsek Medan Timur berharap kegiatan sambang ini dapat memperkuat sinergitas antara Polri dan Satpam dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah Medan Timur. “Kami berharap melalui kegiatan sambang ini, sinergitas antara Polri dan Satpam dapat terus terjalin dengan baik untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat,” kata Kompol Briston.

Kegiatan sambang ini diharapkan akan semakin meningkatkan kewaspadaan Satpam terhadap potensi ancaman keamanan, serta membangun kesadaran bersama dalam menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”
Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar
Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Sabtu, 19 April 2025 - 13:21 WIB

Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Berita Terbaru