Polsek Medan Belawan dan KBB Bagikan Bendera Merah Putih kepada Warga

RULI SISWEMI

- Redaksi

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 12:51 WIB

20106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLSEK MEDAN BELAWAN

10/08/2024

Belawan, 9 Agustus 2024  Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Polsek Belawan bekerja sama dengan Kolaborasi Belawan Berkah (KBB) menggelar kegiatan sosial dengan membagikan bendera Merah Putih kepada warga di sepanjang Jalan Raden Sulian, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan Belawan, pada Jumat, 9 Agustus 2024.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Belawan, AKP Ponijo, SIP, yang turut hadir bersama Ketua Kolaborasi Belawan Berkah, Ustadz T. Zakaria Yusuf. Selain itu, kegiatan ini juga diikuti oleh personil Binmas Polres Pelabuhan Belawan, personil Polsek Belawan, dan Babinsa Kecamatan Medan Belawan.

Baca Juga :  98 Persen ASN Pemkab Deli Serdang Hadir Pasca Libur Idul Fitri 1445 Hijriah

Menurut AKP Ponijo, pembagian bendera Merah Putih ini bukan sekadar aksi simbolis, tetapi juga sebagai upaya untuk mendorong warga ikut serta dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI dengan mengibarkan bendera di rumah masing-masing. “Kami berharap kegiatan ini dapat mengingatkan masyarakat akan pentingnya merayakan kemerdekaan dengan penuh semangat dan rasa nasionalisme,” ujar AKP Ponijo.

Senada dengan itu, Ketua KBB, Ustadz T. Zakaria Yusuf, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kolaborasi antara masyarakat dan kepolisian untuk mempererat rasa kebersamaan dan kepedulian sosial. “Melalui pembagian bendera ini, kami ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersatu padu dalam merayakan HUT RI ke-79 dan menumbuhkan rasa cinta tanah air,” kata Ustadz Zakaria.

Baca Juga :  Polsek Muara Sipongi Bersama Unsur Forkopimcam Dan Masyarakat Setempat Kec.Muara Sipongi Nonton Bareng Semifinal AFC U23 Di Halapan Polsek Berlangsung Meriah

Polsek Belawan dan KBB berharap, dengan adanya kegiatan ini, semangat kebangsaan dan persatuan di kalangan masyarakat semakin kuat sehingga HUT RI ke-79 dapat dirayakan dengan penuh makna dan kebersamaan, tutup.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Junjung Nilai Kemanusiaan Polres Tanjungbalai Berikan Takjil Ke Tahanan Yang Berpuasa
Jelang Berbuka Puasa, Polsek Muarasipongi Polres Mandailing Natal Bersama Bhayangkari Ranting Muara Sipongi, Berbagi Takjil Kepada Masyarakat dan Pengguna Jalan.
Kakanwil Ditjenpas Sumut Yudi Suseno, Lakukan Kunjungan ke Lapas Narkotika Langkat Pastikan Keamanan Terjaga Selama Bulan Ramadhan
Hari Ke-3 Pesantren Ramadhan Lapas Pancur Batu, Dekan Fakultas Dakwah UIN SU Prof. Dr. H. Hasan Sazali, M.A Berikan Ceramah
Lapas Pemuda Langkat Terima Kunjungan Kakanwil Ditjenpas Sumut untuk Monitoring Pengawasan dan Pengamanan di Bulan Ramadhan
Audiensi Kapolda Sumut dan Rektor UHN: Bahas Pengamanan dan Kerja Sama Pendidikan
Sat Resnarkoba Pematangsiantar Berhasil Ringkus Pengedar Sabu di Halte bus Asal Perumnas Batu VI
Polres Pematangsiantar Terima Kunker Tim Propam Polda Sumut

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:30 WIB

Gubernur Muzakir Manaf Buka Aceh Ramadhan Festival 2025 

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:53 WIB

Ibu Bupati dan Ibu Wakil Bupati Gayo Lues Bersama TP-PKK & DWP Berbagi Takjil untuk Warga Binaan Lapas Blangkejeren  

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:52 WIB

Junjung Nilai Kemanusiaan Polres Tanjungbalai Berikan Takjil Ke Tahanan Yang Berpuasa

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:49 WIB

Perempuan dan Orang Muda Bahas Aksi Perempuan Aceh

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:47 WIB

Pengguna Jalan Sambut Positif Pembagian Takjil Oleh Bidhumas Polda Aceh

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:38 WIB

Disela Safari Ramadhan Wagub Aceh Silaturahmi Dengan Teman Lama

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:09 WIB

Jelang Berbuka Puasa, Polsek Muarasipongi Polres Mandailing Natal Bersama Bhayangkari Ranting Muara Sipongi, Berbagi Takjil Kepada Masyarakat dan Pengguna Jalan.

Rabu, 12 Maret 2025 - 21:30 WIB

IDUL FITRI 1446 H, LAPAS SELONG USULKAN 308 NARAPIDANA REMISI KHUSUS

Berita Terbaru

ACEH

Perempuan dan Orang Muda Bahas Aksi Perempuan Aceh

Rabu, 12 Mar 2025 - 22:49 WIB