Polres Pidie Jaya Kawal Distribusi Makanan Bergizi untuk Siswa, Dukung Program Asta Cita Presiden

JAILANI S.Sos

- Redaksi

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:30 WIB

2082 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timelinesinews.com-Pidie Jaya Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Polres Pidie Jaya melakukan pengamanan dan pengawalan distribusi makanan bergizi ke berbagai sekolah di Kecamatan Bandar Dua, Rabu (26/2/2025) pukul 08.00 WIB.

Program ini bertujuan untuk memastikan kelancaran serta keamanan penyaluran makanan sehat bagi siswa-siswi di wilayah hukum Polres Pidie Jaya.

Kegiatan distribusi makanan bergizi ini berlangsung di SMA Negeri 1 Bandar Dua, SMPN 1 Bandar Dua, SMPN 4 Bandar Dua, SDN 3 Bandar Dua, SDN 11 Bandar Dua, serta TK RA. Tgk. Di Panteu.

Pengawalan dilakukan oleh personel gabungan dari Polres Pidie Jaya, termasuk Ps. Kanit Kamsel Satlantas Bripka Hanif, Ps. Kaurmintu Satlantas Bripka Fauzi, S.H., Banit Regident Brigpol Riyan Nanda Mardhiah, S.H., Banit Turjagwali Brigpol Muhajjir, S.H., serta anggota Koramil dan Bhabinkamtibmas setempat.

Baca Juga :  PTPN IV Regional 6 KSO Raih Anugerah Penghargaan Pemuda Award Kota Langsa Tahun 2024

Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas AKP Mahruzar Hariadi, menyampaikan bahwa pengamanan dan pengawalan ini merupakan bentuk dukungan kepolisian terhadap program nasional yang bertujuan meningkatkan asupan gizi bagi anak-anak sekolah.

“Polres Pidie Jaya berkomitmen untuk mendukung kelancaran program ini, memastikan distribusi makanan bergizi berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran.

Kami juga berharap program ini dapat meningkatkan kesehatan serta daya konsentrasi siswa dalam belajar,” ujar AKP Mahruzar Hariadi.

Program ini mendapatkan respons positif dari masyarakat, khususnya tenaga pendidik dan orang tua siswa. Kepala SMA Negeri 1 Bandar Dua, mengungkapkan rasa terima kasih atas pengawalan yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Baca Juga :  Jajaran Polsek Terangun laksanakan Patroli Terpadu Jelang Pemilu Serentak tahun 2024 di kecamatan Terangun Kabupaten Gayo Lues

“Kami merasa lebih tenang dengan adanya pengamanan dari Polres Pidie Jaya. Anak-anak dapat menerima makanan bergizi dengan lancar dan tanpa kendala,” katanya.

Polres Pidie Jaya terus berkomitmen untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk melalui program-program yang berorientasi pada kesehatan dan pendidikan anak-anak.

Dengan adanya pengawalan ketat, diharapkan distribusi makanan bergizi ini dapat berjalan lancar dan tepat sasaran demi menciptakan generasi yang lebih sehat dan berkualitas.

Reporter.zulkarnaini

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional
Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru

Exit mobile version