TLii | SUMUT | POLRES PELABUHAN BELAWAN
21/04/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI Belawan 20 April 2025 Polres Pelabuhan Belawan menindaklanjuti secara serius insiden tawuran antar kelompok remaja yang menyebabkan meninggalnya seorang remaja berinisial DP (16), pada Sabtu malam (19/4/2025) sekitar pukul 22.00 WIB di Kelurahan Belawan I.
Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H., dalam keterangannya menyampaikan bahwa pihaknya telah membentuk Tim Khusus untuk mengungkap pelaku serta motif di balik kejadian tersebut.“Kami sangat prihatin atas insiden ini. Tawuran yang menimbulkan korban jiwa tidak dapat ditoleransi. Tim Khusus dari personel terbaik telah dibentuk untuk mengejar dan menangkap pelaku serta memprosesnya sesuai hukum yang berlaku,” tegas Kapolres.
Menurut Kapolres, saat kejadian berlangsung, personel Polres yang dipimpin oleh Kabag Ops AKP Pittor Gultom, S.H., segera turun ke lokasi untuk membubarkan massa, namun sempat mendapat perlawanan berupa pelemparan batu dari para pelaku.“Kami berhasil mengendalikan situasi dan melakukan penyisiran. Dari lokasi kejadian, ditemukan barang bukti berupa senjata tajam dan senapan angin rakitan yang diduga kuat digunakan untuk menyerang korban,” lanjut Kapolres.
Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit PHCM Belawan, namun dinyatakan meninggal dunia. Kepolisian telah berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk menyetujui proses otopsi sebagai bagian dari penyelidikan.
Selain memburu para pelaku, Polres Pelabuhan Belawan juga meningkatkan patroli di lokasi kejadian serta wilayah-wilayah rawan untuk mencegah terjadinya aksi susulan maupun aksi balas dendam.
Kapolres turut mengimbau masyarakat, khususnya para orang tua, untuk meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak agar tidak terlibat dalam pergaulan bebas yang mengarah pada kekerasan.“Kami meminta masyarakat untuk mempercayakan proses penegakan hukum kepada kepolisian. Jangan main hakim sendiri. Mari kita jaga Belawan agar tetap aman dan damai. Keamanan adalah tanggung jawab kita bersama,” pungkas AKBP Oloan, Tutupnya.(***)