Polda Sumut Bongkar Jaringan Narkoba Di Siantar, Amankan 515 Paket Sabu Dan Ganja

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 16 Januari 2025 - 21:39 WIB

2042 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | POLDA SUMUT | MEDAN

16/01/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI,  Pematangsiantar Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sumatera Utara berhasil mengungkap jaringan peredaran narkoba di Jalan Pematang Siantar, Gang Air Bersih, Kelurahan Naga Pitu, Kecamatan Siantar Martoba, pada Rabu (15/1/2025). Dua pelaku, AN (27) dan HG (31), ditangkap bersama ratusan paket sabu dan ganja siap edar.

Kasus ini terungkap berkat laporan masyarakat yang mencurigai aktivitas peredaran narkotika di lokasi tersebut. Setelah melakukan penyelidikan, tim Ditresnarkoba menangkap AN saat bertransaksi narkoba dengan 15 paket sabu di tangan. Dari pengembangan kasus, polisi mengamankan HG di rumahnya di lokasi yang sama.

Dari penggeledahan, ditemukan 500 paket sabu dengan berat total 67,24 gram netto dan satu bungkus ganja seberat 48 gram netto. Total barang bukti yang disita dari kedua pelaku mencapai 515 paket narkotika jenis sabu dan ganja.

Baca Juga :  Tahun 2026, Hukum Pidana di Indonesia Terapkan KUHP Baru

Komitmen Polda Sumut Berantas Jaringan Narkoba
Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto melalui Kabid Humas Kombes Pol Hadi Wahyudi menyatakan komitmen Polda Sumut dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah Sumatera Utara.

“Pengungkapan ini membuktikan keseriusan kami dalam memutus mata rantai jaringan narkoba. Kami akan terus memburu pelaku lain yang terlibat,” tegas Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Berdasarkan keterangan awal, HG mengaku mendapatkan barang haram tersebut dari seorang pemasok yang saat ini masih dalam penyelidikan. Selain itu, polisi juga mengamankan seorang warga, MS, yang diduga menghalangi petugas saat proses penangkapan berlangsung.

Baca Juga :  Sat Lantas Polres Pelabuhan Belawan Sosialisasikan Operasi Patuh Toba 2024 di Pangkalan Ojek Simpang Sicanang

Pengembangan Kasus dan Apresiasi untuk Masyarakat
Barang bukti yang disita telah diperiksa menggunakan alat uji narkotika, sementara kedua pelaku dan saksi lainnya kini dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di Ditresnarkoba Polda Sumut.

“Kami tidak akan berhenti di sini. Pengembangan kasus terus dilakukan untuk mengungkap jaringan yang lebih besar, termasuk pemasok utama narkotika ini,” tambah Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Polda Sumut juga mengapresiasi masyarakat yang berperan aktif dalam melaporkan aktivitas mencurigakan terkait narkotika. “Kami mengharapkan kerja sama yang berkelanjutan dari masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba,” ujarnya.

Kini, kedua pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Ditresnarkoba Polda Sumut untuk proses hukum lebih lanjut, Tegasnya.

Red.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Ketua TPPKK Beserta Kader Posyandu Desa Sidodadi Kecamatan Biru Biru Berbagi Takjil Di Bulan Suci Ramadhan
Rutan Kelas I Medan Gelar Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Tahun Buku 2024
Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pengedar Shabu di Pematang Johar
Polsek Medan Timur dan Bhayangkari Ranting Gelar Bakti Sosial, Bantu Warga Kurang Mampu di Bulan Ramadhan
Polda Banten Tangkap Bos Pemanipulasi Takaran MinyaKita di Tangerang
LAPAS PEREMPUAN MEDAN HADIR SECARA VIRTUAL SOSIALISASI PEMBERIAN AMNESTI, KALAPAS: “DATA YANG BERHAK MENDAPATKAN AMNESTI.
Lapas Padangsidimpuan Salurkan bantuan Sembako Kepada Korban Banjir di Desa Huta Lombang, Padangsidimpuan Tenggara
Pelindo dan Kejaksaan Tinggi Aceh Jalin Kerja Sama Penanganan Masalah Hukum di Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:33 WIB

FADHLULLAH,S.E WAGUB ACEH MENGUCAPKAN SELAMAT DAN SUKSES KEPADA KAPOLDA ACEH ATAS WISUDA PROGRAM DOKTOR

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:29 WIB

FADHLULLAH, S.E WAKIL GUBERNUR ACEH MENGUCAPKAN SELAMAT DAN SUKSES ATAS PELANTIKAN H. ALI BASRAH, S.Pd, MM

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:25 WIB

PLT. SEKDA ACEH MENGUCAPKAN SELAMAT DAN SUKSES MENUAIKAN IBADAH PUASA RAMADAHN 1446 H / 2025 M

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:21 WIB

PLT SEKDA ACEH UCAPKAN SELAMAT DAN SUKSES KEPADA KAPOLDA ACEH ATAS WISUDA PROGRAM DOKTOR

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:17 WIB

PLT SEKDA ACEH UCAPKAN SELAMAT ATAS PELANTIKAN H. ALI BASRAH,S.Pd, MM

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:11 WIB

Ny. MUKARRAMAH FADHLULLAH MENGUCAPKAN SELAMAT MENUAIKAN IBADAH PUASA RAMADHAN 1446 H / 2025 M

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:07 WIB

KETUA TP PKK ACEH MENGUCAPKAN SELAMAT MENUAIKAN IBADAH PUASA RAMADHAN 1446 H / 2025 M

Sabtu, 15 Maret 2025 - 01:04 WIB

KETUA PLT. DWP PEMERINTAH ACEH MENGUCAPKAN SELAMAT MENUAIKAN IBADAH PUASA RAMADHAN 1446 H / 2025 M

Berita Terbaru

Exit mobile version