Pj Gubernur Sumut Akan Tindak Tegas ASN yang Tidak Netral dalam Pilkada 2024

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 24 Oktober 2024 - 08:56 WIB

2057 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Gubernur Sumut Akan Tindak Tegas ASN yang Tidak Netral dalam Pilkada 2024

TLii | SUMUT | MEDAN INVESTIGASI

24/10/2024

Medan, 23 Oktober 2024  Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Agus Fatoni, menegaskan akan memberikan sanksi tegas kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tidak bersikap netral dalam Pilkada serentak tahun 2024. Hal ini disampaikannya dalam acara Deklarasi Netralitas ASN se-Sumut yang digelar di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumut, pada Rabu (23/10/24)

“Saya selaku Penjabat Gubernur akan memberikan sanksi tegas pada ASN yang tidak netral,” tegas Fatoni. Ia juga menambahkan bahwa dirinya telah mengeluarkan Surat Edaran terkait netralitas ASN sejak 11 Juli 2024. Fatoni memastikan, jika ada ASN yang terbukti melanggar netralitas, pihaknya akan segera menindak.

Baca Juga :  Resmikan Pustu Desa Sampali, Bupati: Bentuk Pembangunan Manusia & Perekonomian Bangsa

Lebih lanjut, Fatoni mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga netralitas ASN, yang menurutnya sangat penting untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah Sumut. “Bupati dan Walikota diharapkan bisa menjalankan peran mereka dengan baik dalam menjaga netralitas ASN. Kondusivitas daerah kita harus dijaga, termasuk di dunia maya,” ujarnya.

Dalam acara deklarasi ini, sejumlah poin penting disampaikan terkait larangan bagi ASN selama Pilkada. ASN dilarang hadir dalam deklarasi calon kepala daerah, menjadi panitia kampanye, mengenakan atribut ASN saat mengikuti kampanye, menggunakan fasilitas negara untuk kegiatan kampanye, menghadiri acara partai politik, serta menunjukkan dukungan terhadap calon independen.

Baca Juga :  Lapas Pancur Batu Ikuti Kegiatan Pendampingan Pelaporan Kinerja Bidang Pengamanan Dan Intelijen Secara Virtual

Fatoni menekankan bahwa netralitas ASN merupakan tanggung jawab besar yang diatur dalam undang-undang demi memastikan Pilkada berjalan dengan baik, transparan, dan demokratis.

Deklarasi ini juga disambut baik oleh Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sumut, Brigjen Pol Rony Samtana. Ia menyebut deklarasi yang diinisiasi Pj Gubernur Sumut sebagai langkah terobosan untuk memastikan netralitas ASN di Pemprov Sumut. “Deklarasi ini akan menjadi legitimasi bahwa ASN sudah berkomitmen untuk netral dalam Pilkada,” katanya.

Acara Deklarasi Netralitas ASN dihadiri oleh ASN se-Sumut, Pangdam I/Bukit Barisan Mochamad Hasan, Kajati Sumut Idianto, serta sejumlah kepala OPD Pemprov Sumut.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi
KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”
Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar
Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia

Minggu, 20 April 2025 - 22:25 WIB

Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Berita Terbaru