Pj Bupati Deli Serdang : Wujudkan Pilkada Berkualitas

H²Mc

- Redaksi

Kamis, 16 Mei 2024 - 19:02 WIB

20152 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | DELI SERDANG | Pejabat (Pj) Bupati Deli Serdang, Ir Wiriya Alrahman MM berharap kepada 110 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kabupaten Deli Serdang, bekerja dengan sebaik-baiknya agar pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, khususnya di Kabupaten Deli Serdang, bisa berkualitas.

Harapan ini disampaikan Pj Bupati Deli Serdang ketika memberi arahan pada Pelantikan PPK Kabupaten Deli Serdang untuk Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota di D’Prima Hotel Kualanamu, Jalan Sultan Serdang, No.88, Desa Tumpatan Nibung, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang.Kamis,16 Mei 2024.

“Jadi, kita buktikan bahwa Pilkada serentak ini bisa dilaksanakan dengan berkualitas. Ini harapan kami dari pemerintah (Pemerintah Kabupaten Deli Serdang) ya. Yang kita gunakan adalah uang rakyat, hingga kita juga harus mempertanggungjawabkan kepada rakyat,” harap Pj Bupati.

Dijelaskan Pj Bupati, PPK merupakan perpanjangan tangan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten yang memiliki tugas melaksanakan tahapan-tahapan pelaksanaan Pilkada di tingkat kecamatan, sehingga keberadaan PPK dianggap sangat strategis dalam penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024.

Tidak hanya itu, PPK memiliki peran cukup penting, terutama dalam penyiapan seluruh personel yang akan terlibat dalam penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024, dan merupakan entry point untuk mewujudkan pesta demokrasi yang mempunyai legitimasi di hadapan rakyat sebagai pemilik kedaulatan.

Baca Juga :  Wujudkan Sinergitas, Lapas Medan dan Polda Sumut Lakukan Pendataan KTA Polisi Khusus Pemasyarakatan (POLSUSPAS)

“Kepada seluruh anggota PPK yang dilantik, saya berpesan semua bisa menjalankan tugas ini dengan penuh rasa tanggungjawab. Laksanakan setiap tugas sesuai peraturan yang berlaku, hadirkan penyelenggaraan Pilkada yang berkualitas. Karena hanya dengan Pilkada yang berkualitas, pembangunan daerah untuk lima tahun ke depan akan memiliki pondasi yang kuat,” pesan Pj Bupati.

Pj Bupati juga meminta agar seluruh anggota PPK untuk menjunjung tinggi integritas, kredibilitas, jujur, adil serta senantiasa menjaga netralitas. Karena netralitas penyelenggara Pemilu merupakan modal yang sangat penting dan berharga dalam mengawal tegaknya demokrasi.

Selain itu, Pj Bupati juga meminta agar seluruh anggota PPK untuk segera berkoordinasi ke unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dan pihak-pihak terkait lainnya, atas tahapan-tahapan penyelenggaraan Pilkada yang akan dilakukan.

Sebelumnya, Ketua KPU Deli Serdang, Relis Yanthy Panjaitan menjelaskan, pelantikan dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan (SK) KPU Deli Serdang No.1546 Tahun 2024, tanggal 15 Mei 2024, Tentang Penetapan dan Pengangkatan PPK Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur dan Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Deli Serdang.

Baca Juga :  Kepala Rutan Kelas I Medan Laksanakan Penandatanganan Pakta Integritas Dan Perjanjian Kinerja Tahun 2025

Para anggota PPK tersebut akan bertugas selama delapan bulan, mulai 16 Mei 2024 sampai 27 Januari 2025 mendatang.

“Anggota PPK yang dilantik, tentunya untuk berkoordinasi dengan unsur pimpinan kecamatan dan pihak-pihak terkait lainnya, dan akan bersekretariat di kantor kecamatan masing-masing. Tahapan selanjutnya adalah penyusunan data pemilih, dan yang terbesar adalah Kecamatan Percut Sei Tuan. Pasti, jumlah daftar pemilih tetap(DPT) bertambah, tapi tidak berbanding lurus dengan jumlah tempat pemungutan suara (TPS). Jadi, perlu pencocokan pemilih. Jangan yang sudah meninggal masuk ke dalam DPT,” pesannya kepada para anggota PPK yang dilantik.

Turut hadir pada pelantikan tersebut, seluruh Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Deli Serdang; unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Deli Serdang; perwakilan Polrestabes Medan, Polres Pelabuhan Belawan, Kejari Deli Serdang, Kodim 0201/Medan, 0204/DS, pejabat Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, dan lainnya.

Jurnalis : W.Ardiansyah

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kanwil Ditjenpas Sumut Tampilkan Nuansa Budaya Kuat di IPPAFest 2025
Dinsos Gayo Lues Gelar Pertemuan dengan PPDI, Bahas Kesetaraan dan Kemandirian Penyandang Disabilitas
Stan Kanwil Ditjenpas Sumut Pukau Pengunjung IPPAFest 2025 dengan Nuansa Budaya dan Karya Seni
Polisi Serahkan 6 Tersangka Penganiayaan yang Berujung Kematian di Tibang ke Jaksa
SMAN 1 Simpang Rimba Peringati Hari Kartini dengan Upacara dan Lomba Menarik
Anggota DPR Hinca Panjaitan Puji Kinerja Polri Amankan Mudik 2025
Tegas dan Transparan, Polres Pidie Jaya Limpahkan Kasus Narkoba dan Kekerasan Anak ke Jaksa Penuntut Umum
Diskusi bersama kalangan Muda : Bahar Buasan janji perjuangkan Aspirasi Masyarakat

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 22:22 WIB

Polisi Serahkan 6 Tersangka Penganiayaan yang Berujung Kematian di Tibang ke Jaksa

Senin, 21 April 2025 - 18:53 WIB

Kurang dari 24 Jam, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara

Senin, 21 April 2025 - 18:36 WIB

Dibakar Emosi, Pria di Nisam Antara Bacok Warga Saat Mediasi

Senin, 21 April 2025 - 18:16 WIB

Walikota Dan Wakil Walikota Tanjungbalai Terima Kunjungan Kerja Banggar DPRD Sumut

Senin, 21 April 2025 - 17:30 WIB

Kapolres Pematangsiantar Bersama Kompol Sandra Siska S.I.K Berbagi Kasih ke Panti Asuhan Yayasan Islamic Centre

Senin, 21 April 2025 - 17:22 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Penghargaan kepada Personel dan Masyarakat Berprestasi dalam Apel Jam Pimpinan

Senin, 21 April 2025 - 17:02 WIB

Polda Sumut Kerahkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Paskah 2025

Senin, 21 April 2025 - 16:10 WIB

Lagi Santai Menunggu Pembeli, Polres Pematangsiantar Ringkus Pengedar Sabu Jalan Pisang

Berita Terbaru

Exit mobile version