Petugas Rutan Poso Gagalkan Penyeludupan Sabu-Sabu yang Dilempar OTK dari Luar Tembok Rutan

STENLLY LADEE

- Redaksi

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 19:32 WIB

20257 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|SULTENG – Petugas Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Poso Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah berhasil menggagalkan upaya masuknya barang terlarang Narkotika jenis sabu-sabu yang dilempar Orang Tidak Dikenal (OTK) dari luar tembok ke dalam area Rutan Poso, Sabtu (31/08/2024).

Upaya penggagalan ini merupakan hasil dari deteksi dini petugas Rutan Poso dalam mencegah masuknya barang terlarang ke dalam Rutan. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 17.01 WITA. Petugas An. Gabriel Talawe mengambil barang mencurigakan yang jatuh dari atap ruang menonton warga binaan. Barang mencurigakan tersebut berupa bungkus Rokok sampoerna yang di isi didalam plastik Bening dan terdapat 3 (tiga) buah batu kemudian di dalam Rokok sampoerna di dapati barang yang mencurigakan.

Kemudian petugas tersebut melaporkan kejadian itu melalui kepada Komandan Jaga, dan Komandan Jaga melaporkan kejadian tersebut kepada Ka. KPR Rutan Poso. Kepala Rutan Poso Agung Sulistyo, yang didampingi Ka KPR Rudisantoso, dan Kasubsi Pengelolaan Ilham Adi Susanto, serta Komandan Jaga, melakukan pemeriksaan lebih lanjut dan menemukan plastik transparan yang diduga narkotika jenis Sabu.

Baca Juga :  Heboh Penemuan Mayat Wanita Tanpa Identitas di Kebun Kopi 

Selanjutnya Kepala Rutan Poso melakukan koordinasi dengan Sat Narkoba Polres Poso untuk dilakukan pemeriksaan dan investigasi lebih lanjut. Tak berselang lama Anggota Sat Res Narkoba Polres Poso tiba di Rutan Poso dan langsung memeriksa bungkusan plastik mencurigakan itu.

Kepala Rutan Poso Agung Sulistyo mengatakan keberhasilan ini menunjukkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan petugas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan Poso

“Keberhasilan itu berkat upaya disiplin deteksi dini dan patroli rutin Back to Basic di sekitar area Rutan. Upaya ini untuk mencegah masuknya barang-barang terlarang. Ini bukti komitmen kami dalam menjaga Rutan Poso tetap bersih dari narkotika dan barang terlarang lainnya,” ujarnya,

Baca Juga :  Menghidupkan Tradisi Padungku di Kabupaten Poso: Perpaduan Budaya dan Kuliner

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Tengah menegaskan bahwa pencegahan dan pemberantasan Narkotika di dalam Lapas/Rutan merupakan komitmen bersama jajaran petugas pemasyarakatan.

“Upaya penggagalan penyelundupan sabu-sabu ini merupakan bagian dari komitmen bersama dalam mendukung program pemerintah untuk memberantas peredaran narkotika di Indonesia,” pungkasnya.

Usai kasus penyelundupan sabu-sabu itu, Rutan Poso terus berupaya untuk meningkatkan keamanan dan pengawasan sekaligus memastikan lingkungan yang aman dan bebas dari barang-barang terlarang.

Sumber Humas Rutan Poso

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Rutan Poso Ikuti Apel Bersama Secara Virtual “Kerja Bersama, Untuk Indonesia Emas 2045”
Kakanwil Kemenkumham Sulteng Pastikan Layanan Kunjungan Natal di Rutan Poso Berjalan Lancar
Warga Binaan Rutan Poso Rayakan Natal dengan Khidmat
Angin Kencang Landa Kabupaten Donggala, 11 Rumah Warga Rusak
Umat Kristen GKST Klasis Pamona Selatan Gelar Pawai Natal 2024 dengan Meriah
Refleksi Akhir Tahun: Rutan Poso Tinjau Kinerja Selama Setahun
Natal Satukan Hati, Pegawai dan WBP Rutan Poso Rayakan dalam Suasana Harmoni
Densus 88 Tangkap DPO Teroris Poso, Muhammad Wawan alias Mut Ampana, di Palu

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:39 WIB

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:54 WIB

Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:33 WIB

Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:16 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:58 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:33 WIB

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas

Berita Terbaru

Exit mobile version