Personil Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut Kembali ke Mako Setelah Pengamanan Kunker Presiden Jokowi

RULI SISWEMI

- Redaksi

Jumat, 18 Oktober 2024 - 07:46 WIB

2062 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN

18/10/2024

Tapanuli Utara Personil Batalyon C Sat Brimob Polda Sumatera Utara melaksanakan pergerakan balik kanan setelah sukses menjalankan tugas pengamanan Kunjungan Kerja (Kunker) Presiden Joko Widodo di Sumatera Utara, tepatnya di Desa Parsingkaman dan Desa Pagaran Lambung, Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara, pada Kamis (17/10/2024).

Dipimpin oleh Wadanyon C AKP Mhd. Darwin Rambe, serta didampingi Danki 1 Yon C AKP Marihot Sitorus dan Danki 2 Yon C AKP Lamhot Manullang, personil Brimob berangkat kembali menuju Mako Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut. Namun, perjalanan sempat terganggu akibat adanya pohon tumbang yang menutupi jalan di Desa Parsingkaman, mengakibatkan terhentinya arus lalu lintas.

Baca Juga :  Kapal Manuver Tinggi Polda Sumut Diluncurkan Kawal Event Aquabike Jetski Danau Toba

Menanggapi kondisi tersebut, satu regu personil Batalyon C segera turun tangan dan berkoordinasi dengan pihak kewilayahan setempat untuk mendatangkan alat berat guna mempercepat proses evakuasi pohon tumbang. Setelah alat berat tiba di lokasi, personil Brimob bersama-sama mengevakuasi pohon tersebut, sehingga akses jalan kembali terbuka dan arus lalu lintas normal kembali.

“Kendala di lapangan selalu mungkin terjadi, namun dengan respons cepat dan koordinasi yang baik, kami berhasil mengatasi hambatan ini dan melanjutkan perjalanan kembali ke Mako,” ujar AKP Mhd. Darwin Rambe.

Baca Juga :  Polisi Tangkap Pencuri Pagar Besi di Medan dalam Aksi Pengejaran Dini Har

Setelah proses evakuasi selesai, seluruh personil melanjutkan perjalanan dengan aman dan selamat menuju Mako Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut. Kegiatan pengamanan Kunker Presiden Joko Widodo berjalan dengan lancar dan tanpa kendala berarti.

Warga setempat menyampaikan apresiasi atas upaya cepat dan sigap yang dilakukan personil Brimob dalam menangani insiden tersebut, sehingga lalu lintas di area yang terdampak dapat kembali normal dalam waktu singkat.

Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polri Humanis,Sat Lantas Polres Tanjungbalai Dukung Ketertiban Pedagang
Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi
KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran
Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia
Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”
Kapolri Ajak Mahasiswa Jaga Persatuan hingga Dukung Program Pemerintah 
Semangat Sambut HBP ke-61, Lapas Pemuda Langkat Gelar Gotong Royong  Wujudkan Lingkungan Berseri
Dalam Rangka HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gotong Royong ‘Pemasyarakatan Bersih-Bersih’ Bersama Masyarakat Sekitar

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 08:38 WIB

Polri Humanis,Sat Lantas Polres Tanjungbalai Dukung Ketertiban Pedagang

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia

Minggu, 20 April 2025 - 22:25 WIB

Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 14:15 WIB

Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Berita Terbaru

Exit mobile version