Personel Batalyon A Sat Brimob Polda Sumut Gelar Patroli Kamtibmas di Wilayah Polsek Medan Labuhan

RULI SISWEMI

- Redaksi

Selasa, 24 September 2024 - 13:23 WIB

20160 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN

24/09/2024

Medan, 23 September 2024 Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mencegah tindak pidana 3C (Pencurian dengan Pemberatan, Pencurian dengan Kekerasan, dan Pencurian Kendaraan Bermotor), personel Batalyon A Sat Brimob Polda Sumut melaksanakan patroli rutin di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan, khususnya di area Polsek Medan Labuhan, pada Senin (23/09/2024).

Patroli ini dipimpin oleh IPDA Norton Hutabarat, Danton III Kompi 4 Batalyon A Sat Brimob Polda Sumut, yang juga berkoordinasi dengan personel Polsek Medan Labuhan. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta menekan angka kriminalitas yang kerap terjadi di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Ratusan WBP Lapas Medan Ikuti Senam Pagi dengan Semangat, Dukung Kesehatan dan Kebugaran.

Rute patroli mencakup sejumlah kawasan strategis di wilayah Medan Deli dan Tanjung Mulia Hilir, antara lain: Jalan Yos Sudarso, Medan Deli, Jalan Rumah Potong Hewan, Medan Deli, Jalan Manggaan, Medan Deli, Jalan Suasa, Mabar Hilir, Jalan Metal, Tanjung Mulia Hilir, Jalan Krakatau, Tanjung Mulia, Jalan Alfaka, Tanjung Mulia Hilir, Jalan Pematang Pasir, Tanjung Mulia Hilir, serta Jalan Bakaran Batu, Kelurahan Mabar.

Selama patroli berlangsung, personel melakukan pengecekan di sejumlah titik rawan tindak kriminalitas dan berinteraksi langsung dengan warga setempat. Dalam interaksi tersebut, masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan turut menjaga keamanan lingkungan masing-masing dari potensi kejahatan.

Baca Juga :  Kereta Tabrak Mobil di Perlintasan Kereta Api di Kota Serang

“Kami hadir untuk memastikan keamanan masyarakat, terutama di daerah-daerah yang rawan tindak kriminal. Selain patroli, kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap kondusif,” ujar IPDA Norton Hutabarat.

Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Sat Brimob Polda Sumut dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, khususnya di wilayah Medan Labuhan dan sekitarnya. Sat Brimob terus berkomitmen untuk mendukung pihak kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di seluruh wilayah Sumatera Utara.

Divisi Humas Polri
Humas Korps Brimob
Polda Sumatera Utara

#PatroliKamtibmas #SatBrimobPoldaSumut #PeloporKeamanan #PolriPresisi #MedanAman

Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap
Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.
Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau
Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan
Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah
Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP
Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 21:07 WIB

Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Kamis, 17 April 2025 - 21:49 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan dan Puskesmas Helvetia Gelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan untuk Cegah HIV dan Kanker Sejak Dini

Kamis, 17 April 2025 - 20:25 WIB

PN Meureudu Vonis 10 Bulan Penjara. Kasus Penganiayaan Jurnalis Di Pidie Jaya

Berita Terbaru

Exit mobile version