Pengurus Kumala Pandeglang Diminta Tegak Lurus Kawal Demokrasi

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 13 Juli 2024 - 21:27 WIB

2083 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) Perwakilan Pandeglang masa juang 2024-2025 baru saja dilantik di Pendopo Bupati Pandeglang, Sabtu (13/7/2024). (Foto: TLii/Ikhsan)

Pengurus Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) Perwakilan Pandeglang masa juang 2024-2025 baru saja dilantik di Pendopo Bupati Pandeglang, Sabtu (13/7/2024). (Foto: TLii/Ikhsan)

TLii>> Pandeglang – Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) Perwakilan Pandeglang melaksanakan Pelantikan Pengurus Baru. Sepdi Hidayat ditunjuk menjadi Ketua Kumala Perwakilan Pandeglang untuk periode 2024-2025.

Pelantikan pengurus baru itu dilakukan di Pendopo Pandeglang, Sabtu (13/7/2024). Dihadiri beberapa pejabat Pemkab Pandeglang dan sejumlah OKP seperti HMI, PMII, Kumandang, Forum BEM Pandeglang, dan AMIRA.

Badan Penasehat Kumala (BPK) Pandeglang, Yandi mengingatkan agar pengurus Kumala yang baru untuk selalu hadir dan tegak lurus dalam menjadi Agen Perubahan. Ia menegaskan agar Kumala tidak risau meski tinggal di Pandeglang.

“Saya rasa di momentum yang bertepatan dengan Pilkada ini teman-teman harus tegak lurus dalam mengawal jalannya demokrasi di negeri ini. Teman-teman harus tegak lurus, jangan tergoyahkan, harus dukung yang baik berkuasa dan halangi yang jahat untuk berkuasa,” ujar dia.

Baca Juga :  Wujud Kepedulian Di Bulan Ramadhan Kapolres Aceh Besar Berbagi Takjil Di Pesantren Al-Fauzul Kabir

Sementara Ketua Umum Kumala Pandeglang yang baru dilantik, Sepdi Hidayat meminta kerjasama dari seluruh OKP di Pandeglang untuk bagaimana caranya memajukan Pandeglang, mengharumkan Pandeglang dan membawa Pandeglang ke arah yang lebih baik.

“Kumala hadir di Pandeglang ini belum lama, baru 4 tahun lebih Kumala di Pandeglang hadir. Maka dari itu kami meminta bantuannya kepada seluruh OKP yang ada di Pandeglang untuk kita bersama membawa Kabupaten Pandeglang ke arah yang lebih baik. Meski masih terhitung muda namun kami punya ambisi yang begitu besar dan kuat terhadap kemajuan Pandeglang,” katanya.

Baca Juga :  Polda Aceh Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser

Ia melanjutkan bahwa saat ini masalah yang sedang dihadapi oleh bangsa Indonesia adalah bagaimana menyambut bonus demografi di depan.

“Tema yang kami angkat saat ini mengandung kata Kritis, Adaptif serta Masif. Sebab masalah yang sedang kita hadapi sekarang adalah bonus demografi, bagaimana caranya kita harus bisa memanfaatkan bonus demografi itu untuk menjadikan negeri ini maju,” ujar Sepdi.

(Penulis: Kabiro Pandeglang/Ikhsan Sururi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polres Tanjungbalai Gelar Konferensi Pers Pembakaran Pasar TPO Tanjungbalai
Kepala BNN Provinsi Aceh Terima Piagam Penghargaan Sebagai Kepala BNN Provinsi Terbaik
Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Dua Pengedar Narkoba di Marelan
Silahturahmi Lebaran Wakil Komisi 13 DPR RI dengan Ka UPT Pemasyarakatan Medan dan Sekitarnya
Tetap Tampil Cantik Walau Dalam Lapas, Warga Binaan Percantik Diri di Salon Kecantikan Lapas Perempuan Medan
Pj Walikota Langsa Sidak OPD di Hari Pertama Kerja Pasca Libur Hari Besar
Ini Pesan Pangdam IM Kepada Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-S UNIFIL Yonif 114/SM
Kapolres Aceh Besar Hadiri Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi Di Lamcarak Kecamatan Seulimeum

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 07:22 WIB

Polres Tanjungbalai Gelar Konferensi Pers Pembakaran Pasar TPO Tanjungbalai

Selasa, 8 April 2025 - 22:46 WIB

Kepala BNN Provinsi Aceh Terima Piagam Penghargaan Sebagai Kepala BNN Provinsi Terbaik

Selasa, 8 April 2025 - 21:26 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Dua Pengedar Narkoba di Marelan

Selasa, 8 April 2025 - 20:34 WIB

Silahturahmi Lebaran Wakil Komisi 13 DPR RI dengan Ka UPT Pemasyarakatan Medan dan Sekitarnya

Selasa, 8 April 2025 - 20:27 WIB

Tetap Tampil Cantik Walau Dalam Lapas, Warga Binaan Percantik Diri di Salon Kecantikan Lapas Perempuan Medan

Selasa, 8 April 2025 - 20:01 WIB

Ini Pesan Pangdam IM Kepada Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-S UNIFIL Yonif 114/SM

Selasa, 8 April 2025 - 19:02 WIB

Kapolres Aceh Besar Hadiri Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi Di Lamcarak Kecamatan Seulimeum

Selasa, 8 April 2025 - 18:24 WIB

Kapolres Pematangsiantar Terima Kunker Reses Anggota Komisi III DPR RI Dr. Hinca IP Panjaitan, SH, MH,ACCS

Berita Terbaru

Exit mobile version