TLii|Sulteng – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Poso resmi mendeklarasikan komitmennya untuk mewujudkan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada tahun 2025.
Penandatanganan Komitmen Bersama ini menjadi langkah awal bagi Rutan Poso untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik yang bersih dan transparan,, Rabu (22/01/2025).
Acara Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2025 berlangsung di Aula Rapat Rutan Poso, dipimpin langsung Kepala Rutan Poso Agung Sulistyo dan dihadiri oleh seluruh Pejabat Struktural, Staf Pelaksana ,dan Petugas Pengamanan Rutan Poso.
Kegiatan penandatanganan ini merupakan bagian dari langkah konkret Rutan Poso di awal Tahun 2025 dalam memperkuat komitmennya untuk mengimplementasikan reformasi birokrasi yang bebas dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN),
yang di mana Kepala Rutan Poso, Agung Sulistyo, ingin mewujudkan Rutan Poso yang Bersih, Profesional, dan Melayani, serta menargetkan predikat WBK di Tahun 2025.
Kepala Rutan Poso, Agung Sulistyo, dalam sambutannya menegaskan pentingnya langkah ini untuk meningkatkan kinerja Rutan Poso serta mencapai predikat WBK pada tahun 2025.
Ia menyampaikan bahwa seluruh jajaran pegawai Rutan Poso berkomitmen untuk menjalankan setiap tugas dengan penuh integritas, transparansi, dan dedikasi.
“Penandatanganan komitmen bersama ini adalah bagian dari upaya kita untuk membangun Rutan Poso yang lebih baik dan lebih profesional dalam memberikan pelayanan.
Kita bersama harus mewujudkan lingkungan kerja yang bebas dari korupsi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, termasuk kepada warga binaan,” ujar Agung (Kepala Rutan Poso 2022-Sekarang).
Pada Acara ini Kepala Rutan Poso dan Pejabat Struktural menandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2025, serta selurta seluruh pegawai menandatangani Komitmen Bersama Zona Integritas Menuju WBK/WBBM Tahun 2025.
Dengan Penandatanganan Komitmen Bersama ini, Rutan Poso optimis dapat mewujudkan pemerintahan yang bersih, akuntabel, dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati.
Langkah ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan, baik bagi pegawai, warga binaan, maupun masyarakat yang merasakan pelayanan Rutan Poso.
Sumber: Humas Rutan Poso