Pemkot Serang siapkan anggaran Rp5,2 miliar untuk tata Pasar Kepandean

HERU NURHADIYANSYAH

- Redaksi

Kamis, 8 Agustus 2024 - 18:52 WIB

2072 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii >> Kota Serang – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang, Banten, menyiapkan anggaran Rp5,2 miliar untuk melakukan penataan Pasar Kepandean yang dilakukan oleh Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil, Perindustrian Perdagangan (DiskopUKMPerindag) Kota Serang pada Desember 2024.

Kepala DiskopUKMPerindag Kota Serang Wahyu Nurjamil, kepada TLii di Serang, Kamis 8/82024, mengatakan anggaran yang disiapkan untuk melakukan penataan Pasar Kepandean sebesar Rp5,2 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Daerah (APBD) dan dana tugas perbantuan dari Kementerian Perdagangan.

“Kalau Pasar Kepandean, tahun ini kita akan membangun dengan anggaran Rp1,7 miliar itu dari APBD dan Rp3,5 itu dari dana tugas perbantuan dari Kementerian Perdagangan dan saat ini sudah proses tahap lelang, mudah-mudahan sebelum bulan Desember sudah terbangun,” katanya.

Proses penataan Pasar Kepandean nantinya pada tahun 2025 akan memasuki tahap kedua. Adapun setelah selesainya penataan atau revitalisasi Pasar Kepandean akan digunakan sebagai lokasi relokasi para pedagang yang berjualan di kawasan Taman Sari, Jalan SA Tirtayasa Royal, hingga pedagang kuliner yang di Jalan Diponegoro.

Baca Juga :  Breaking News : Mantan Gubernur Sumut Meninggal Dunia

“Nanti pembangunan tahun kedua akan dilakukan di tahun 2025 untuk menampung para pedagang yang ada di taman sari, royal, Ponorogo dan Margasari. Jadi setiap malam ada pasar kuliner. Kita buatan pasar-pasar tematik yang bisa digunakan sebagai ruang publik,” ujarnya.

Selain Pasar Kepandean, Pasar Lama Kota Serang saat ini juga sedang dilakukan revitalisasi, bekerjasama dengan PT Sinar Sosro. Setelah dilakukan Penandatanganan Kerja Sama (PKS) oleh DiskopUKMPerindag Kota Serang beberapa waktu lalu.

“Untuk pasar lama tahun ini kita berkolaborasi dengan PT Sinar Sosro, kita sudah PKS untuk mebrannding pasar lama, revalitasi dilakukan, dari sisi meja, kursi dan lain sebagainya, kayak awning dan segala macam. Sehingga nantinya akan mempercantik pasar lama sebagai destinasi wisata kuliner,” ucapnya.

Baca Juga :  Polantas Hadir, Satlantas Polresta Banda Aceh Awali Kerja Dengan Strong Point Pagi, Wujud Nyata Pelayanan Kepolisian

Dengan dilakukan revitalisasi di beberapa pasar yang ada di Kota Serang, dapat menjadikan Kota Serang yang lebih tertata lagi, selain menertibkan pola ruang dikota Serang, menjadikan Kota Serang lebih indah, lebih bersih dan tidak kumuh.

Selain itu, nantinya pasar-pasar tersebut akan meningkatkan APBD yang ada di Kota Serang. Sehingga dapat menguntungkan Pemkot Serang pada sektor perdagangan dan jasa.

“Serta ada penambahan pendapatan asli daerah yang setiap tahunnya itu ada penambahan sekitar kurang lebih Rp600 juta,” katanya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Tangkap Dua Pelaku Pencurian Kabel Tanam PT Telkom
Pelanggaran Anggota Polda Sumut Menurun Drastis di 2024, Berikut Penyebabnya
Kapolda Sumut Melayat Wakapolres Pelabuhan Belawan: Kehilangan Sosok Perwira Teladan
Pelindo Regional I Belawan Siap Operasikan Gate 3 untuk Tingkatkan Layanan Pelabuhan
Peningkatan Aktivitas Transportasi Udara, Bandara Kualanamu Layani 468.967 Penumpang Di Nataru 2024/2025
Jabatan Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Diserahterimakan Kepada AKP Johan Kurniawan, SIK, MH, MIK
Menkopolhukham Yusril Ihza Mahendra Pimpin Apel Awal Tahun 2025, Fokus Wujudkan Indonesia Emas 2045
Apel Terakhir Wakapolresta Bersama Personel, Ini Arahannya

Berita Terkait

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:50 WIB

Unit Reskrim Polsek Medan Baru Tangkap Dua Pelaku Pencurian Kabel Tanam PT Telkom

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:38 WIB

Pelanggaran Anggota Polda Sumut Menurun Drastis di 2024, Berikut Penyebabnya

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:23 WIB

Kapolda Sumut Melayat Wakapolres Pelabuhan Belawan: Kehilangan Sosok Perwira Teladan

Selasa, 7 Januari 2025 - 00:05 WIB

Pelindo Regional I Belawan Siap Operasikan Gate 3 untuk Tingkatkan Layanan Pelabuhan

Senin, 6 Januari 2025 - 23:12 WIB

Peningkatan Aktivitas Transportasi Udara, Bandara Kualanamu Layani 468.967 Penumpang Di Nataru 2024/2025

Senin, 6 Januari 2025 - 22:25 WIB

Menkopolhukham Yusril Ihza Mahendra Pimpin Apel Awal Tahun 2025, Fokus Wujudkan Indonesia Emas 2045

Senin, 6 Januari 2025 - 21:52 WIB

Apel Terakhir Wakapolresta Bersama Personel, Ini Arahannya

Senin, 6 Januari 2025 - 20:43 WIB

Rutan Kelas I Medan Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025

Berita Terbaru

Exit mobile version