Pemerintah Desa dan Muda Mudi Tanjung Morawa B Berkolaborasi Atasi Masalah Sampah

H²Mc

- Redaksi

Sabtu, 30 Maret 2024 - 15:33 WIB

20400 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | DELI SERDANG | TANJUNG MORAWA | Muda mudi Desa Tanjung Morawa B memadukan Ibadah Puasa Ramadhan dengan menyambut Idul Fitri 1445H melalui program rutin bersih desa, yang didukung oleh Pemerintah Desa Tanjung Morawa B.

Tak hanya mereka, Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kerah Biru dan Pemerintah Desa juga turut serta dalam kegiatan ini, yang fokus pada pembersihan sepanjang Jalan Karya Darma, Dusun 2 Desa Tanjung Morawa B Kabupaten Deli Serdang. Sabtu 30/3/2024).

Nazarianti, Kepala Desa Tanjung Morawa B, mengatakan bahwa program bersih ini merupakan prioritas desa yang berkelanjutan, dan mengucapkan terima kasih kepada muda mudi Tanjung Morawa B serta tokoh pemuda seperti Aldi Hidayat SH, Anggota DPRD Deli Serdang terpilih. Dia berharap kolaborasi ini dapat terus berlanjut.

Baca Juga :  Wakapolda Sumut Tinjau Pos Pengamanan Event F1 Powerboat Danau Toba

Selanjutnya, kepala desa mengimbau agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan karena hal tersebut menjadi tanggung jawab bersama pemerintah desa dan masyarakat.

Jika ada kendala dalam membuang sampah, masyarakat dapat berunding dan berkoordinasi dengan pemerintah desa untuk tindakan pengumpulan sampah, seperti menggunakan tong sampah. Pemerintah desa berharap agar masyarakat sadar akan pentingnya kebersihan, dan tidak hanya mengandalkan orang lain untuk membersihkan.

Aldi Hidayat SH, tokoh pemuda yang juga Anggota DPRD Deli Serdang terpilih, mengapresiasi program peduli sampah yang menjadi prioritas desa Tanjung Morawa B. Meskipun cuaca panas dan sedang berpuasa, semangat muda mudi dan warga tetap membara. Mereka bersama-sama membersihkan sampah sepanjang jalan Karya Darma.

Baca Juga :  Partai Demokrat Kabupaten Poso Prov. Sulteng Menjadi Kandidat Unggulan untuk Kursi Ketua DPRD Poso Setelah Raih Tujuh Kursi dalam Pileg 2024

Mislin AS, tokoh masyarakat dan ayahanda Aldi Hidayat, sangat prihatin dengan tumpukan sampah di sepanjang Jalan Karya Darma, terutama karena sampah tersebut menghambat aliran air dan dapat menyebabkan banjir. Dia menegaskan pentingnya kesadaran akan sampah, dan berjanji untuk terus mendukung upaya pemerintah desa dalam menjaga kebersihan, serta mengatasi masalah sampah yang ada.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pemkab Gayo Lues Finalisasi RDTR Blangkejeren Dan Sekitarnya, Tegaskan Pembangunan Berbasis Kearifan Lokal
Imigrasi Kelas II TPI Belawan Gelar Halal Bil Halal dan Perkenalkan Pejabat Baru
Kapolres Pelabuhan Belawan Kunjungi Rumah Duka Korban Tawuran, Sampaikan Belasungkawa dan Tali Asih
Satres Narkoba Polres Binjai Tangkap Pemuda 19 Tahun, Diduga Edarkan Sabu
Polresta Deli Serdang Intensifkan “Blue Light Patrol” Demi Cegah Kejahatan Jalanan
BNCT Catat Lonjakan 14 % Volume Bongkar‑Muat pada Kuartal I‑2025
BNCT Catat Lonjakan 14 % Volume Bongkar‑Muat pada Kuartal I‑2025
Dukung Pembinaan Kemandirian Warga Binaan, Disnaker Kota Samarinda Lakukan Monitoring LPK G-Lasusda Lapas Narkotika Samarinda

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 23:04 WIB

Imigrasi Kelas II TPI Belawan Gelar Halal Bil Halal dan Perkenalkan Pejabat Baru

Selasa, 22 April 2025 - 22:49 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Kunjungi Rumah Duka Korban Tawuran, Sampaikan Belasungkawa dan Tali Asih

Selasa, 22 April 2025 - 22:37 WIB

Satres Narkoba Polres Binjai Tangkap Pemuda 19 Tahun, Diduga Edarkan Sabu

Selasa, 22 April 2025 - 22:11 WIB

Polresta Deli Serdang Intensifkan “Blue Light Patrol” Demi Cegah Kejahatan Jalanan

Selasa, 22 April 2025 - 21:47 WIB

BNCT Catat Lonjakan 14 % Volume Bongkar‑Muat pada Kuartal I‑2025

Selasa, 22 April 2025 - 18:01 WIB

Terima Bantuan Buku dari Perpustakaan Daerah, Daftar Buku Perpustakaan Lapas Pancur Batu Bertambah

Selasa, 22 April 2025 - 16:34 WIB

Kapolres Pematangsiantar Silaturahmi ke Kantor Kejari,Perkuat Sinergitas

Selasa, 22 April 2025 - 16:29 WIB

Polres Dairi Salurkan Bantuan untuk Korban Angin Puting Beliung di Siempat Nempu Hulu

Berita Terbaru

Exit mobile version