TLii | LAPAS NARKOTIKA KLS IIA SAMARINDA
16/04/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI Samarinda, 15 April 2025 – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda menggelar kegiatan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) yang dibuka secara resmi pada Selasa (15/4), bertempat di aula utama Lapas. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-61 tahun 2025.
Acara pembukaan dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kakanwil Ditjenpas) Kalimantan Timur, Theo Adrianus, yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara. Dalam sambutannya, Theo memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif Lapas Narkotika Samarinda yang telah menyelenggarakan kegiatan positif dan konstruktif bagi warga binaan.
“Pekan Olahraga dan Seni ini merupakan bentuk nyata dari upaya pembinaan yang holistik. Tidak hanya menyalurkan bakat dan keterampilan, tetapi juga membangun semangat, solidaritas, dan produktivitas di dalam lingkungan pemasyarakatan,” ujar Theo.
Porseni ini diikuti dengan antusias oleh seluruh warga binaan dan petugas, menciptakan suasana penuh semangat dan kekompakan. Kegiatan yang diperlombakan mencakup berbagai cabang olahraga dan seni, seperti billiard, karaoke, dan lainnya.
Menariknya, Kakanwil juga turut berpartisipasi dalam pertandingan billiard bersama warga binaan serta menyumbangkan sebuah lagu dalam lomba karaoke, yang disambut meriah oleh seluruh peserta. Kehadiran dan partisipasi langsung Kakanwil menjadi motivasi tersendiri bagi para warga binaan.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga menjadi wadah pembinaan yang inovatif untuk mendukung proses rehabilitasi dan pengembangan diri warga binaan. Dengan semangat kebersamaan, Porseni diharapkan mampu memberikan dampak positif yang berkelanjutan di Lapas Narkotika Samarinda, Terangnya.
(***)