TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN
09/10/2024
Medan, 7 Oktober 2024 Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, personel Den 45 Anti Anarkis Power On Hand (P.O.H) Kapolda Sumut bersama Sat Brimobda Sumut memberikan dukungan penuh kepada Polsek Sunggal dalam pelaksanaan patroli Kamtibmas di wilayah hukum Polrestabes Medan, Senin malam (07/10/2024).
Patroli yang bertujuan untuk meningkatkan rasa aman ini menyusuri sejumlah ruas jalan strategis, di antaranya Jl. Sunggal, Jl. Gagak Hitam Ring Road, Jl. Jendral Gatot Subroto, Jl. Medan-Binjai, Jl. TB Simatupang, Jl. Pinang Baris, Jl. Patriot, dan Jl. Amal.
Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah pencegahan terhadap tindak kriminal dan upaya menjaga ketertiban di tengah masyarakat, terutama di malam hari. Masyarakat yang beraktivitas di kawasan patroli ini diharapkan bisa merasa lebih aman dan nyaman dengan kehadiran aparat kepolisian.
Pihak kepolisian dan Sat Brimob Sumut menegaskan bahwa patroli ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari komitmen untuk menjaga keamanan di seluruh wilayah hukum Polrestabes Pungkasnya.
#patrolikamtibmas
#polisi
#korpsbrimob
#brimobsumut
#pelopor
#gegana
Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.
Redaksi : Ruli Siswemi