Pastikan Layanan Pemasyarakatan Berjalan Baik, Ka.Kanwil Kemenkumham Sumut Kunjungi Rutan Tarutung

SAHAT HALOMOAN TAMPUBOLON

- Redaksi

Kamis, 4 Juli 2024 - 08:29 WIB

20111 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|SUMUT|TAPUT| Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung menerima kunjungan kerja Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Rudy Fernando Sianturi dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi, Soetopo Berutu dalam rangka kegiatan Monitoring dan Evaluasi dan Penguatan Tusi Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung, Rabu (03/07/2024)

Kunjungan Kerja Ka.Kanwil tersebut disambut baik oleh Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Ismet Sitorus beserta jajaran.

Kegiatan Monitoring dan Evaluasi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna yang terfokus pada layanan pemasyarakatan yang ada di Rutan Tarutung diawali dengan melakukan kontrol ke Kamar Hunian, Blok Hunian Warga Binaan, Dapur dan Klinik Rutan untuk memastikan pelayanan kesehatan berjalan optimal.

Baca Juga :  Kapolsek Medan Labuhan Beri Materi Pembinaan Akhlak Dan Mental di PAB 2 Helvetia

Anak Agung Gde Krisna juga menyempatkan diri untuk menyapa warga binaan di blok hunian untuk mendengar keluh kesah Warga Binaan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung.

“Keluhan para WBP merupakan feedback yang penting untuk meningkatkan pelayanan pemasyarakatan yang diberikan oleh satuan kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, khususnya Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung”, ujar Agung Krisna.

Kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan Penguatan Tusi Pemasyarakatan yang dilaksanakan di ruangan kerja Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung. Agung Krisna menyampaikan kepada seluruh jajaran Rutan Tarutung agar selalu melaksanakan 3 Kunci pemasyarakatan maju, yaitu Deteksi Dini Gangguan Keamanan dan Ketertiban, memberantas narkoba dan Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum, serta Back to Basic Pelaksanaan Prinsip Dasar Pemasyarakatan.

Baca Juga :  Kapolres Pematangsiantar Pimpin Sertijab Wakapolres, Lima Kasat dan Dua Kapolsek

Agung Krisna juga menyampaikan kepada seluruh Petugas Rutan Kelas IIB Tarutung agar selalu meningkatkan pelayanan publik, menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam bertugas, menjaga kesehatan dan semangat dalam bekerja serta meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan keamanan dan ketertiban.

Kepala Rutan Kelas IIB Tarutung, Ismet Sitorus mengucapkan terima kasih atas kunjungan Bapak Anak Agung Gde Krisna beserta tim monev Kanwil Kemenkumham Sumut. Ismet Sitorus berharap melalui monev tersebut dapat memberikan penguatan pemahaman terkait layanan-layanan pemasyarakatan dan keamanan kepada jajaran serta dapat melaksanakan tugas dengan baik dan benar.

Sumber (Humas Rutan)

Pewarta(Maruli)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan
NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN
Sambut HBP Ke-61, Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Pembukaan Porsenap
Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.
Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau
Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB