Pangdam IM Berikan Motivasi kepada Casis Bintara PK TNI AD TA. 2024

Deni

- Redaksi

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:44 WIB

20199 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINESINEWS. Banda Aceh |Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han), didampingi Kasdam IM Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M. serta para Pejabat Utama Kodam IM, memberikan pengarahan dan motivasi kepada pemuda dan pemudi yang akan mengikuti tes untuk menjadi Calon Siswa (Casis) Bintara TNI AD. Acara ini berlangsung di Lapangan Jasdam IM, Banda Aceh, pada Jumat (02/07/24) pagi.

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan kepada generasi muda untuk bergabung dan mengabdikan diri sebagai prajurit TNI melalui Pendaftaran Casis Bintara TNI AD Tahun 2024.

“Untuk menjadi seorang prajurit tidaklah mudah. Dibutuhkan persiapan yang cukup dan matang, Diperlukan usaha keras, kesehatan yang baik, fisik yang kuat, serta disiplin tinggi dan latihan yang intensif untuk meraihnya.” Ujar Pangdam IM.

Baca Juga :  Pangdam Iskandar Muda perintahkan Karya Bhakti dalam Rangka Peringatan HUT Ke-79 TNI.

Mayor Jenderal Niko Fahrizal menegaskan kepada para peserta bahwa mendaftar menjadi Prajurit TNI adalah gratis dan tidak dipungut biaya apapun. Ia mengimbau agar para casis tidak terpengaruh oleh oknum yang menawarkan jasa calo dengan janji meluluskan calon siswa.

Seleksi penerimaan untuk menjadi Calon Prajurit TNI AD dilaksanakan secara ketat, jujur, transparan, dan sesuai aturan yang telah ditetapkan oleh Angkatan Darat. Mayor Jenderal Niko Fahrizal juga mengingatkan para peserta untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin, menjaga kesehatan, memperkuat fisik, meningkatkan pengetahuan, serta memperbanyak ibadah dan doa. “Selain kemampuan kalian, hanya Tuhan Yang Maha Kuasa yang bisa membantu kalian,” tambahnya.

Di sela-sela arahannya Pangdam Iskandar Muda menyampaikan bahwa Kodam Iskandar Muda selalu peduli dengan berbagai persoalan, permasalahan atau kesulitan masyarakat karena Kodam Iskandar Muda melaksanakan salah satu tugas Pokoknya yaitu melakukan Pembinaan Teritorial khususnya materi Komunikasi Sosial serta Mengimplementasikan salah satu butir dari 8 wajib TNI yaitu mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat disekelilingnya. Karena Prajurit Kodam IM harus Militan di masa perang dan bermanfaat di masa damai. Sesuai Motto Pangdam Iskandar Muda yaitu “Sebaik-baik manusia adalah yang bisa bermanfaat bagi orang banyak”.

Baca Juga :  Polda Aceh Tahan Tiga Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Wastafel

Ia juga menekankan bahwa menjadi prajurit TNI bukanlah segalanya. “Wajib berusaha, namun jangan sampai mengorbankan segalanya. Kita semua di sini mengadu nasib, dan nasib seseorang tidak ada yang tahu. Mintalah doa restu orang tua sebagai bekal untuk maju dan bergabung menjadi prajurit TNI AD,” tutup Pangdam IM.

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP
Ciptakan Rasa Aman, Satgas Yonif 112/DJ Bersama Aparat Gabungan Gelar Patroli di Distrik Ilu Puncak Jaya 
Plt Sekda Aceh: BRA Harus Hadir sebagai Pemberi Solusi
Marlina Perkuat PKK Aceh, Jemput Dukungan Nasional Demi Dampak Nyata ke Desa
Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 
Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 19:35 WIB

Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian

Jumat, 18 April 2025 - 16:29 WIB

Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI

Jumat, 18 April 2025 - 16:23 WIB

Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM

Jumat, 18 April 2025 - 16:00 WIB

Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah

Jumat, 18 April 2025 - 15:57 WIB

Marlina Muzakir Tanam Murbei, Dorong Kebangkitan Sutera Aceh

Jumat, 18 April 2025 - 15:54 WIB

Hadiri Haul ke-4 Abu Usman Pedeung, Mualem Siap Bantu Pembangunan Masjid Seribu Tiang

Berita Terbaru