Operasi Patuh Seulawah 2024 akan digelar, Polres Aceh Selatan himbau Masyarakat Melengkapi Surat dan kelengkapan Kendaraan.

Edi Marcell

- Redaksi

Kamis, 4 Juli 2024 - 15:44 WIB

20175 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Operasi Patuh Seulawah 2024 akan digelar, Polres Aceh Selatan himbau Masyarakat Melengkapi Surat dan kelengkapan Kendaraan.

Operasi Patuh Seulawah 2024 akan digelar, Polres Aceh Selatan himbau Masyarakat Melengkapi Surat dan kelengkapan Kendaraan.

TIMELINES INEWS>>Tapaktuan – Dalam rangka menciptakan Kondisi Keamanan Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran Lalulintas (Kamseltibcarlantas) Pasca pelaksanaan Hari Bhayangkara – 78 tahun 2024 Polda Aceh beserta jajaran Polres akan melaksanakan Operasi kepolisian bidang lalu lintas yaitu Operasi “Patuh Seulawah” mulai tanggal 15 sampai 28 Juli 2024.

Oleh karena itu, masyarakat dihimbau untuk dapat memastikan kelengkapan kendaraan, surat surat kendaraan serta kelayakannya dalam berlalu lintas.

Operasi Patuh Seulawah 2024 akan digelar, Polres Aceh Selatan himbau Masyarakat Melengkapi Surat dan kelengkapan Kendaraan.

Kapolres Aceh Selatan AKBP Mughi Prasetyo Habrianto, S.I.K.,melalui Kasat Lantas AKP Syahril, S.H.,M.M., menyatakan,Operasi Patuh Seulawah 2024 dengan mengusung Tema *TERTIB BERLALU LINTAS DEMI TERWUJUDNYA INDONESIA EMAS* ini bertujuan untuk meningkatkan Displin Masyarakat dalam berlalu lintas, menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta meminimalisir angka fatalitas korban Laka.

Baca Juga :  Tudingan Penyalahgunaan ADD, Sekdes Gampong Teungoh: Itu Tidak Benar

“Sasaran operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan, dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas baik sebelum, saat, maupun pasca Ops Patuh Seulawah 2024”
Ungkap Syahril.

Lebih lanjut, Kasat Lantas menyampaikan, bahwa operasi tersebut digelar setiap tahun serta merupakan kalender kamtibmas yang pelaksanaannya berdasarkan analisa dan evaluasi kamtibcarlantas tahun 2023 dan 2024 di wilayah Propinsi Aceh kususnya di Wilayah Hukum Polres Aceh Selatan.

Menurutnya, keselamatan berlalu lintas di jalan raya dan tingkat kepatuhan masyarakat Aceh secara umum terhadap hukum dan undang-undang lalu lintas masih sangat memprihatinkan.

Baca Juga :  Kapolsek Ulee Lheue Dampingi Kunjungan Pangdam IM Di Wilkumnya

“Hal ini merupakan permasalahan yang kompleks dan tidak dapat ditangani sendiri oleh Polri, tetapi perlu adanya sinergi antar pemangku kepentingan dalam menemukan akar masalah dan menentukan solusi penyelesaiannya secara menyeluruh,” kata Syahril pada Kamis 4 Juli 2024.

Operasi ini dilaksanakan dalam bentuk Harkamtibmas yang didukung instansi terkait di seluruh wilayah Aceh Selatan dengan mengedepankan kegiatan edukatif, persuasif, dan humanis, serta penegakan hukum guna meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM
Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah
Marlina Muzakir Tanam Murbei, Dorong Kebangkitan Sutera Aceh
Hadiri Haul ke-4 Abu Usman Pedeung, Mualem Siap Bantu Pembangunan Masjid Seribu Tiang

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB

Exit mobile version