Mulai besok 4 Maret Polda Sulteng Gelar Operasi Keselamatan Tinombala 2024

STENLLY LADEE

- Redaksi

Minggu, 3 Maret 2024 - 09:49 WIB

20222 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SULTENG-Menjelang Bulan Suci Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H, Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar Operasi Keselamatan Tinombala 2024 yang akan berlangsung selama 14 hari mulai 4 Maret hingga 17 Maret 2024.

Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Tinombala 2024 dan Pencanangan Keselamatan Berlalu Lintas di Lapangan Apel Polda Sulteng, Jumat (1/3/2024).

“Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran lalu lintas merupakan hal yang sangat penting bagi masyarakat sebagai pengguna jalan raya,” kata Wakapolda Sulteng, Brigjen Pol. Soeseno Noerhandoko saat membacakan amanat Kapolda Sulteng.

Namun, berbagai permasalahan, baik pelanggaran maupun kecelakaan, sering terjadi karena kelalaian masyarakat itu sendiri, ujarnya.

Kapolda juga menyatakan bahwa rendahnya pemahaman tentang regulasi lalu lintas menjadi salah satu faktor yang memicu tingginya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga :  Posbakumadin Poso Tentena Berikan Edukasi tentang Layanan Bantuan Hukum kepada Warga Binaan Rutan Poso

“Untuk mengatasi tantangan ini, Polri, khususnya Polantas, terus melakukan upaya peningkatan keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas dengan modernisasi sistem teknologi informasi secara berkelanjutan,” terang Kapolda Sulteng.

Lebih lanjut, Kapolda menyebutkan bahwa data pelanggaran lalu lintas tahun 2022 mencapai 22.131 kasus, sedangkan tahun 2023 meningkat menjadi 31.541 kasus, naik 43 persen. Sedangkan data kecelakaan lalu lintas tahun 2022 sebanyak 1.144 kasus, sedangkan tahun 2023 terjadi 1.162 kasus, naik 2 persen.

Fatalitas korban meninggal dunia akibat kecelakaan juga mengalami peningkatan, dari 360 jiwa pada tahun 2022 menjadi 370 jiwa pada tahun 2023, naik 3 persen.

Dirlantas Polda Sulteng, Kombes Pol. Dodi Darjanto, menyatakan bahwa Operasi Keselamatan akan dilaksanakan selama 14 hari, mulai 4 hingga 17 Maret 2024. Operasi ini akan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif serta penindakan pelanggaran lalu lintas menggunakan tilang elektronik (ETLE) ataupun blangko teguran.

Baca Juga :  Ratusan Siswa-Siswi di Pamona Selatan Ikuti Upacara Pembukaan HUT Pramuka ke-63

“Operasi ini bertujuan meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas di jalan raya, meminimalisir pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang berimplikasi pada tingkat fatalitas korban kecelakaan,” terang Dirlantas.

Dodi juga menambahkan bahwa Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri serta membentuk opini positif dan citra tertib dalam berlalu lintas di Provinsi Sulteng.

Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Tinombala 2024 dihadiri oleh unsur forkopimda, pejabat utama Polda Sulteng, dan pasukan apel dari unsur TNI, Kepolisian, Jasa Raharja, Organisasi transportasi online, Mahasiswa, dan para pelajar. (Humas Polda)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pertanyakan Dana Pinjaman Rp80 Miliar untuk RSUD yang Belum Rampung. Empat LSM di Poso Akan Gelar Aksi Damai.
Artis Biduan Palopo Guncang Pasir Putih di Malam Pembukaan Pasar Malam “Pesta Panen Durian Rakyat Pamona Selatan”
Polsek Mori Atas Tangkap Dua Pelaku Pembunuhan di Mori Utara
“Pesta Panen Raya Durian! Pasar Malam Pamona Selatan Hadir dengan Hiburan, Lomba, dan Doorprize Menarik!”
Banjir Melanda Dusun Bahulu Desa Pasir Putih, Puluhan Rumah Terenda
Sulawesi Tengah Alami Hari Tanpa Hujan Pendek, Waspada Curah Hujan Tinggi
Kanwil Kemenkum Sulteng Dorong Optimalisasi JDIH di Daerah
Gubernur Sulteng Tekankan RPJMD sebagai Solusi Nyata bagi Pembangunan Daerah

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia

Minggu, 20 April 2025 - 22:25 WIB

Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Berita Terbaru

Exit mobile version