Mengenal Ismail, Cawabup Aceh Tamiang Pendamping Armia Pahmi pada Pilkada 2024

REDAKSI

- Redaksi

Sabtu, 9 November 2024 - 22:02 WIB

20635 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | GAYO LUES, Ismail, SE.I., bukanlah sosok baru di dunia politik Aceh Tamiang. Ia pernah menjadi anggota DPRK Aceh Tamiang selama tiga periode. Kini, Ismail resmi dicalonkan sebagai Wakil Bupati (Cawabup) Aceh Tamiang untuk mendampingi Armia Pahmi dalam Pilkada 2024.

Pasangan ini akan berlaga dalam Pilkada Serentak 2024 dengan membawa bendera Partai Aceh atau PA, Gerindra, Demokrat, Nasdem, Golkar, PKS, PAN, PPP, dan PNA. Selain itu, mereka juga didukung partai PDIP, PSI, dan PKB.

*Lantas, siapa sosok Ismail ini?*

Ismail adalah putra asli Tamiang, lahir di Desa Paya Awe, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang, pada 31 Mei 1976. Ia menamatkan pendidikan dasarnya di SD Negeri Upah, kemudian melanjutkan pendidikan di SMP Negeri Keude Amplah, SMA Negeri 1 Langsa, dan meraih gelar sarjana dari Universitas Islam Tamiang.

Baca Juga :  Pengamanan KTT AIS Forum 2023, Polri Kedepankan Tindakan Humanis dan Utamakan HAM

Memilih menjadi pendamping Armia Pahmi sebagai Cawabup Aceh Tamiang tentunya sudah melalui pertimbangan dan analisis yang matang. Salah satu alasan mantan Direktur PDAM Tirta Tamiang periode 2020-2025 memilih maju dalam Pilkada 2024 bersama Armia Pahmi adalah kesamaan visi dan misi dalam memajukan tanah kelahiran.

Jika diberi amanah oleh masyarakat, Ismail berkomitmen untuk memperkuat penerapan syariat Islam dengan meningkatkan pemahaman, pengimplementasian, serta pengawasan yang berkualitas sesuai prinsip keadilan dan keberagaman. Ia juga berencana meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berdaya saing melalui transformasi sosial yang merata.

Baca Juga :  Polisi Bekuk Penjual Narkotika di Sebuah Gubuk di Blang Mangat

Selain itu, Ismail juga bertekad bersama Armia Pahmi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pemerataan kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan, memperkuat infrastruktur strategis yang terintegrasi, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang profesional, responsif, transparan, dan akuntabel, serta meningkatkan kualitas lingkungan hidup yang berkelanjutan.

Visi dan misi tersebut merupakan dasar komitmen Ismail bersama Armia Pahmi dalam membangun dan memajukan Kabupaten Tamiang serta mensejahterakan masyarakat. Meskipun sekilas tampak seperti janji politik yang lumrah disampaikan oleh kontestan pada setiap pilkada, tetapi Ismail menegaskan bahwa hal tersebut adalah cita-cita dirinya bersama Armia Pahmi, yang insyaallah akan terwujud.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Konferensi Pers: Polres Pidie Jaya Tuntaskan Kasus Pembunuhan
Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP
Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Penguatan Tata Kelola Dana Desa, Kanit Tipikor Polres Gayo Lues Kunjungi Kampung Kota Blangkejeren
Plt Sekda Aceh: BRA Harus Hadir sebagai Pemberi Solusi
Marlina Perkuat PKK Aceh, Jemput Dukungan Nasional Demi Dampak Nyata ke Desa

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 00:45 WIB

Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Kamis, 17 April 2025 - 21:49 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan dan Puskesmas Helvetia Gelar Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan untuk Cegah HIV dan Kanker Sejak Dini

Kamis, 17 April 2025 - 20:25 WIB

PN Meureudu Vonis 10 Bulan Penjara. Kasus Penganiayaan Jurnalis Di Pidie Jaya

Kamis, 17 April 2025 - 19:07 WIB

Pelindo Multi Terminal Terima Kunjungan Mahasiswa UNIKA St. Thomas

Kamis, 17 April 2025 - 18:36 WIB

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Santri di Pidie Jaya, Kapolres : Korban Sempat Berkelahi Dengan Pelaku.

Kamis, 17 April 2025 - 15:40 WIB

Kafe Bambu Yang Berada Dijalan Kamboja Desa Laut Dendang Diduga Jual Miras Tanpa Izin, Dan Memperkerjakan Wanita Dibawah Umur

Kamis, 17 April 2025 - 14:16 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Padangsidimpuan Gelar Donor Darah dan Pemekrisaan Kesehatan Pegawai

Berita Terbaru

Exit mobile version