LMSU Soroti Dugaan Maladministrasi Penggunaan Dana BOS di SMA N 1 Padang Bolak, Kepala Sekolah Bungkam

REDAKSI

- Redaksi

Jumat, 13 September 2024 - 15:27 WIB

20493 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | Padang Bolak, Lapisan Mahasiswa Sumatera Utara (LMSU) dijadwalkan menggelar konferensi pers terkait dugaan maladministrasi dalam laporan penggunaan Dana BOS di SMA N 1 Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara. Informasi terkait konferensi pers ini diterima kru media melalui pesan grup, dan acara tersebut akan dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Medan.

LMSU menyoroti adanya ketidakjelasan dalam beberapa item laporan penggunaan Dana BOS tahun ajaran 2023, yang dinilai tidak masuk akal. Beberapa bocoran informasi yang diperoleh kru media mengungkapkan bahwa laporan tersebut mencantumkan angka-angka yang dianggap berlebihan, seperti:

Baca Juga :  Ditlantas Polda Sumut dan Dishub Sumut Berkoordinasi untuk Sukseskan PON XXI 2024

1. Kegiatan ekstrakurikuler: Rp 228.010.900
2. Pelaksanaan administrasi kegiatan satuan pendidikan: Rp 133.797.500
3. Pemeliharaan sarana dan prasarana: Rp 242.104.657

Angka-angka ini dianggap tidak wajar oleh pihak LMSU, yang mendesak adanya evaluasi ulang dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap laporan penggunaan Dana BOS di sekolah tersebut.

Saat awak media mencoba mengonfirmasi hal ini kepada Kepala Sekolah SMA N 1 Padang Bolak, Parulian Nasution, melalui pesan singkat, hingga berita ini ditayangkan, pesan tersebut belum mendapat balasan.

Bendahara sekolah, Fauzi Siregar, saat dihubungi untuk konfirmasi, menyarankan agar media menghubungi Ketua Komite Sekolah, Tohong Harahap. Fauzi beralasan dirinya sedang mengikuti rapat melalui Zoom. “Begini, Bere, sudah konsultasi dengan Pak Parulian, sangat respect dengan LSM dan PWI setempat. Saya kirim nomor Ketua PWI ya, Bere: 08137590xxxx”. Balas Fauzi singkat.

Baca Juga :  Kapolresta Deli Serdang Polda Sumut Berpangkat Kombes Diduga Tak Bernyali Tangkap Mafia Galian Pasir di Wilkumnya.

Namun, saat tim media mencoba menghubungi Tohong Harahap melalui telepon, tidak ada respon. Berdasarkan informasi yang beredar, Tohong juga diketahui sebagai salah satu pengurus PWI Kabupaten Paluta.

Sejauh mana peran Tohong sebagqi ketua Komite sekolah dan juga pengurus PWI Padang Bolak atas adanya dugaan maladministrasi laporan penggunaan dana BOS di SMA N 1 Padang Bolak?

Bersambung (H²Mc)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lapas Perempuan Medan Ikuti Ibadah Natal Nasional Bersama Bagi WBP Kristani Serentak Di Seluruh Indonesia
“Kasih Dan Pengampunan Membawa Pemulihan” WBP Lapas Pancur Batu Mengikuti Natal Nasional Bersama Seluruh Indonesia.
Pastikan Progres Pertumbuhan Cabe, Ka’Lapas Kontrol Dan Terjun Langsung Membersihkan Area Batang Cabe
Tingkatkan Pembinaan Literasi WBP, Lapas Pemuda Langkat Terima Kunjungan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kab. Langkat
Penuh Kasih, WBP Lapas Pemuda Langkat Ikuti Ibadah Natal Nasional Bersama Seluruh Lapas Seluruh Indonesia
Tingkatkan Kolaborasi, Lapas Pemuda Langkat Gandeng Bank BRI Stabat
Lapas Padangsidimpuan Berikan Bantuan Sosial Bagi Keluarga WBP dan Masyarakat Sekitar Lapas Yang Kurang Mampu
Lapas Kelas I Medan Ikuti Apel Bersama Awal Tahun 2025: Komitmen Wujudkan Indonesia Emas 2045

Berita Terkait

Minggu, 29 Desember 2024 - 10:07 WIB

Golok Ciomas: Warisan Budaya Khas Banten dengan Nilai Sejarah dan Keagamaan

Senin, 16 Desember 2024 - 08:57 WIB

Aceh Seuramoe Mekkah: Harmonisasi Tradisi Peradaban, Syariat, dan Lingkungan

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:51 WIB

KPU Kabupaten Toba Tetapkan Perolehan Suara Pada Pilkada di Toba Tahun 2024

Jumat, 6 September 2024 - 22:04 WIB

Budaya Tidur Siang “Eh Leuho” di Sabang, Warisan Kearifan Lokal yang Menarik Perhatian Turis

Berita Terbaru

NASIONAL

TNI AU Akan Tempatkan Batalyon Rudal untuk Perkuat IKN

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:19 WIB

INTERNASIONAL

Indonesia Masuk BRICS, Cita-cita dan Penantian 11 Tahun Prabowo

Selasa, 7 Jan 2025 - 23:06 WIB

Exit mobile version