TLii | SATUAN BRIMOB POLDA SUMUT MEDAN
09/10/2024
Medan, 9 Oktober 2024 Personel Power On Hand (POH) Kapolda Sumut dari Satuan Brimob Polda Sumut menggelar latihan intensif Pengendalian Huru-Hara (PHH) di Markas Komando Satuan Brimob Polda Sumut Ksatriaan K.E. Lumi, yang berlokasi di Jl. Bhayangkara, Indrakasih, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan.
Latihan ini dipimpin langsung oleh Komandan Kompi PHH POH, AKP Rony Sarko, S.H., M.H., dan bertujuan untuk meningkatkan kesiapan serta kemampuan operasional personel dalam menangani situasi darurat, khususnya potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
AKP Rony Sarko menekankan pentingnya latihan ini sebagai bagian dari langkah proaktif untuk memastikan setiap personel siap menghadapi skenario terburuk yang bisa terjadi di lapangan. Latihan PHH ini meliputi simulasi situasi kerusuhan, taktik penanganan massa, dan penggunaan peralatan pengendalian huru-hara.
“Latihan ini merupakan wujud komitmen kami dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Sumatera Utara. Personel kami dilatih untuk selalu siap menghadapi segala bentuk ancaman yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ujar AKP Rony Sarko.
Latihan ini juga sejalan dengan upaya Sat Brimob Polda Sumut dalam memperkuat kemampuan operasional sebagai satuan elite penegakan hukum dan pengendalian keamanan.
Kegiatan ini mendapatkan perhatian luas dari berbagai kalangan dan juga didukung oleh Divisi Humas Polri serta Korps Brimob. Dengan adanya latihan rutin seperti ini, diharapkan personel Brimob Polda Sumut semakin siap dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Tagar: #phh #antihuruhara #latihanantihuruhara #korpsbrimob #brimobsumut #pelopor #gegana
Akun terkait: @divisihumaspolri @humaskorpsbrimob @poldasumaterautara
Sumber : Humas Brimob Polda Sumut.
Redaksi : Ruli Siswemi