TLii | SUMUT | LAPAS PEREMPUAN MEDAN
15/07/2024
Medan Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Medan, Agustinawati Nainggolan, beserta jajarannya mengikuti pembukaan rangkaian peringatan Hari Pengayoman ke-79 Tahun 2024 dan doa bersama Kemenkumham untuk negeri secara virtual dari Graha Pengayoman, Gd. Sekretariat Jenderal Kemenkumham pada Senin, 15 Juli.
Doa bersama ini dipimpin oleh pemuka lima agama, yaitu Islam, Kristen, Katolik, Buddha, dan Hindu. Prosesi doa berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh pimpinan serta pegawai Kemenkumham.
Setelah doa bersama, Menteri Hukum dan HAM, Prof. Yasonna H. Laoly, S.H., M.Sc., Ph.D, secara resmi membuka kegiatan peringatan Hari Pengayoman ke-79 Tahun 2024. Dalam sambutannya, beliau mengajak seluruh jajaran untuk menjadikan hari ulang tahun ini sebagai momen rasa syukur, refleksi, dan resolusi bersama “Mengabdi Untuk Negeri, Menuju Indonesia Emas 2045,” serta meningkatkan profesionalisme sebagai ASN.
Rangkaian peringatan Hari Pengayoman Tahun 2024 akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti bakti sosial, layanan publik, kegiatan olahraga, dan program lainnya, yang berlangsung dari 15 Juli hingga puncaknya pada 19 Agustus tutupnya.
Redaksi : Ruli Siswemi