TLii | LAPAS PEREMPUAN KLS IIA MEDAN
16/12/2024
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Lapas Perempuan Medan Dalam rangka mengevaluasi kinerjadan pencapaian sepanjang tahun 2024, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan turut menghadiri kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2024 yang diselenggarakanoleh Kementerian Hukum dan HAM yang kini telah terbagi menjadi 1 Kemenko dan 3 Kementerian Teknis. Acara ini dilaksanakan dengan melibatkanseluruh satuan kerja di bawah naungan Kemenkumham di seluruh Indonesia, Senin(16/12/2024).
Bertempat di Ruanv Rapat Lapas Perempuan Medan, Jajaran Lapas Perempuan Medan mengikuti acara ini secara virtual, dengan tema “Membangun Sinergi Untuk Indonesia Emas 2045 : Hukum, HAM, Imigrasi, Pemasyarakatan, Sebagai Pilar Pembangunan Nasional”.
Dalam sambutannya, Menteri Hukum (Supratman Andi Agtas), menyoroti sejumlah pencapaianKemenkumham di berbagai bidang, termasukpeningkatan layanan publik, reformasi birokrasi, serta transformasi digital. Ia juga menekankanpentingnya sinergi antara seluruh unit kerja untukmenjaga konsistensi dan keberlanjutan program kerja yang telah dirancang.
“Saat ini Kementerian kita terbagi menjadi empat, Kementerian Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan serta Menteri Koordinator, dengan transformasi ini saya mengajak kita semua untuk saling bersinergi memberikan pelayanan yang terbaik,” ujarnya.
Kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2024 ini diharapkandapat menjadi langkah awal dalam menyongsong tahun 2025 dengan semangat baru dan target yang lebih terarah, khususnya bagi Lapas Perempuan Medan sebagai salah satu unit pelaksanateknis. Pungkasnya.
Sumber : Humas Laperdan
Redaksi : Ruli Siswemi