Konferensi pers Paslon Suhaidi-Maliki: “Terima Kasih atas Dukungan Masyarakat Gayo Lues” dan Serukan Kebersamaan Pasca-Pilkada

REDAKSI

- Redaksi

Jumat, 29 November 2024 - 00:09 WIB

201,706 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | GAYO LUES – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues, Suhaidi-Maliki, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Gayo Lues atas dukungan yang diberikan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Hal tersebut disampaikan dalam konferensi pers yang digelar di Kampung Rema, Kecamatan Kuta Panjang, pada Kamis (29/11/2024).

Dalam pidatonya, Suhaidi, calon Bupati Gayo Lues, menyatakan bahwa kemenangan sementara yang diraih oleh pasangan Suhaidi-Maliki berdasarkan hasil quick count bukan hanya milik mereka, melainkan milik seluruh masyarakat Gayo Lues. Ia mengajak semua pihak untuk mengesampingkan perbedaan politik yang terjadi selama proses Pilkada dan bersama-sama fokus pada pembangunan daerah.

Baca Juga :  Pejabat Gubernur Aceh Inspektur Upacara Ulang Tahun Ke-50 Bank Aceh Syariah

“Perbedaan pilihan dalam Pilkada adalah hal yang biasa. Proses Pilkada telah selesai, maka mari kita bersama-sama membangun daerah. Kita jaga ketertiban dan kedamaian dengan kembali merajut silaturahmi yang mungkin sempat terganggu selama kontestasi,” ujar Suhaidi.

Sementara itu, Maliki, calon Wakil Bupati, juga menyampaikan seruan untuk tidak terpecah belah akibat politik. Ia mengimbau masyarakat untuk kembali bersatu dan mendukung mereka dalam mewujudkan visi dan misi untuk kemajuan Negeri Seribu Bukit.

Baca Juga :  Tatap Muka Kapolres Subulussalam Bersama Masyarakat Dalam Program Jumat Curhat

“Kami mengimbau seluruh masyarakat Gayo Lues untuk saling merangkul kembali dan mendukung kami dalam membangun Negeri Seribu Bukit di masa kepemimpinan kami nanti,” kata Maliki.

Dengan semangat kebersamaan, Paslon Suhaidi-Maliki optimistis bahwa dukungan masyarakat yang solid akan menjadi fondasi bagi pembangunan Gayo Lues ke depan. Mereka bertekad untuk mewujudkan visi dan misi mereka dalam membawa kemajuan bagi daerah tersebut.

Paslon ini berharap agar seluruh masyarakat Gayo Lues tetap menjaga kedamaian dan terus bersatu untuk kemajuan daerah, tanpa terbawa arus perbedaan politik. (red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pangdam Iskandar Muda Terima Kunjungan Silaturahmi Wakapolda Aceh di Makodam IM
Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 
Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:12 WIB

Polda Sumut Gelar Latihan Pengamanan Unjuk Rasa, Wujudkan Pengamanan Humanis dan Profesional

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 12:50 WIB

Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 10:02 WIB

Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 09:27 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS

Rabu, 16 April 2025 - 09:17 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah

Rabu, 16 April 2025 - 08:30 WIB

Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terbaru

Exit mobile version