Komunitas Masyarakat Adat Onan Harbangan Minta Doa dan Perlindungan Negara

RAJU TAMPUBOLON

- Redaksi

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:45 WIB

2040 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | Sumut | Toba : Acara Doa bersama Merawat Alam Tano Batak yang dilaksanakan di Gedung Wisma Raja Daud HKBP Resort Lumbanjulu Kabupaten Toba pada hari Sabtu (01/03/2025) berjalan lancar.

Berbagai isu kerusakan alam, kerusakan hutan dan masalah konflik masyarakat dibahas usai acara, salah satunya masalah yang dialami Komunitas Masyarakat Adat Onan Harbangan dengan salah satu perusahaan yang ada di Kabupaten Toba.

 

Dalam acara Doa bersama Merawat Alam, Komunitas Masyarakat Adat Onan Harbangan Dolok Saribu turut hadir dan menyampaikan informasi, bahwa sampai saat ini mereka masih takut pergi ke lokasi ladang kemenyan mereka. Mereka pun minta dukungan doa dan perlindungan dari Negara agar mereka boleh melakukan aktifitas, mencari nafkah dari bertani dan kemenyan.

 

“Bapak ibu kami sangat berharap doa dari kalian semua, agar tanah dan ladang kami bisa kami kelola. Sesungguhnya didalam sana, sangat banyak pohon kemenyan yang dapat kami olah. Namun kami takut karena banyak orang-orang yang kami duga suruhan perusahaan. Semua itu kami kelola tak lain hanya agar dapat hidup dan menyekolahkan anak-anak kami,” terang perwakilan Komunitas Masyarakat Adat Onan Harbangan Dolok Saribu, saat mengutarakan apa yang mereka alami.

Baca Juga :  Kapolda Sumut Pastikan Perayaan Malam Tahun Baru di Medan Berjalan Aman dan Kondusif

 

Sebelumnya Ephorus HKBP Pendeta DR. Victor Tinambunan telah turun langsung ke lokasi masyarakat Adat Onan Harbangan, dan meminta perusahaan agar memberikan akses seluas-luasnya kepada masyarakat adat untuk mengelola ladang-ladang masyarakat setempat.

 

Menurut Ephorus, tanah Batak merupakan ciptaan Tuhan yang harus kita jaga dan rawat. Ephorus turut menyuarakan agar hak masyarakat harus diberikan untuk mencari nafkah dari bertani dan lainnya, agar masyarakat Batak sejahtera di tanah nenek moyangnya sendiri.

 

“Masyarakat harus diberikan haknya mengelola tanah, hutan yang diciptakan oleh Tuhan demi mencari nafkah mencukupi kebutuhan sehari-hari dan menyekolahkan anak-anak. Masyarakat Batak harus sejahtera di tanah nenek moyangnya, ” ucap Ephorus.

Baca Juga :  Kontrol Dapur Rutin Dilaksanakan, Lapas Kelas IIA Sibolga Pastikan Makan Dan Minum Warga Binaan Terpenuhi

 

Ephorus juga menyinggung tentang musibah dan bencana yang nantinya akan terjadi bukan ujian dari Tuhan, bukan nasib, juga bukan suratan tangan orang-orang Batak. Menurut Ephorus musibah dan bencana diakibatkan ulah manusia yang butuh pertobatan.

 

“Oleh karena itulah kita berkumpul disini, supaya yang merusak alam baik perorangan, kelompok bahkan perusahaan, agar bertobat,” ucap Ephorus.

 

Turut terlihat hadir Sekjen HKBP Pdt. Rikson Hutahaean, Kadep Koinonia HKBP Pdt. Deonal Sinaga, Praeses HKBP Distrik IV Toba Pdt. Ebsan Hutabarat, Sekum PGI Pdt. Darwin Dharmawan, Anggota DPD RI Penrad Siagian, Komisioner Komnas HAM Saurlin Siagian, Anggota DRPD Toba Chandrow Manurung dan ratusan masyarakat.

(Raju)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pengedar Narkoba di Desa Helvetia
Pelajar Penggerak Merah Putih Indonesia Gelar “Pak Menteri Menyapa” Bahas Pembelajaran di Bulan Ramadhan
PASTIKAN WARTELSUSPAS BERJALAN DENGAN BAIK DAN AMAN, KALAPAS MELAKUKAN KONTROL KE Wartel SUS LAPAS PANCUR BATU
Lapas Narkotika Samarinda Gelar Sosialisasi Program Ramadhan 1446 H untuk Warga Binaan
Lapas Kelas I Medan Gelar Sholat Tarawih dan Tadarus Sambut Ramadhan 1446 H
Cegah Gangguan Kamtibmas Polres Tanjungbalai Patroli Hari Pertama Puasa
Menyambut Bulan Ramadhan, Kalapas Medan Hadiri Punggahan Bersama Warga Binaan di Rutan Kelas I Medan
Kegiatan Kerja Lapas Kelas 1 Medan: Serah Terima Hasil Panen Hidroponik kepada CV Pelangi Pagi untuk Dapur Sehat Lapas Medan

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 23:46 WIB

Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pengedar Narkoba di Desa Helvetia

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:45 WIB

Komunitas Masyarakat Adat Onan Harbangan Minta Doa dan Perlindungan Negara

Sabtu, 1 Maret 2025 - 21:13 WIB

PASTIKAN WARTELSUSPAS BERJALAN DENGAN BAIK DAN AMAN, KALAPAS MELAKUKAN KONTROL KE Wartel SUS LAPAS PANCUR BATU

Sabtu, 1 Maret 2025 - 20:50 WIB

Cegah Gangguan Kamtibmas Polres Tanjungbalai Patroli Hari Pertama Puasa

Sabtu, 1 Maret 2025 - 20:39 WIB

Menyambut Bulan Ramadhan, Kalapas Medan Hadiri Punggahan Bersama Warga Binaan di Rutan Kelas I Medan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 20:28 WIB

Kegiatan Kerja Lapas Kelas 1 Medan: Serah Terima Hasil Panen Hidroponik kepada CV Pelangi Pagi untuk Dapur Sehat Lapas Medan

Sabtu, 1 Maret 2025 - 20:17 WIB

ISI KEGIATAN RAMADHAN, WBP LAPAS PEREMPUAN KELAS IIA MEDAN RAJIN TADARUS AL-QUR’AN

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:24 WIB

Pemandian Ceper Sambahe : Surga Tersembunyi Di Sumatra Utara

Berita Terbaru