Komit Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Layanan di Wilayah, Kanwil Kemenkumham Sumut Hadiri Rakernis Kekayaan Intelektual 2024

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 5 September 2024 - 11:11 WIB

2087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT KANWIL KEMENKUMHAM

05/09/2024

Bali Komit tingkatkan kualitas dan kuantitas layanan di wilayah dengan kolaborasi yang sinergis, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara (Kanwil Kemenkumham Sumut) hadiri Pembukaan Rapat Koordinasi Teknis Kinerja Program Penegakan dan Pelayanan Hukum Bidang Kekayaan Intelektual Tahun 2024. Rabu, (04/09/24).

Membuka kegiatan, Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, Min Usihen, memberikan apresiasi atas konsistensi dan komitmen yang dimiliki seluruh Kantor Wilayah dalam melaksanakan tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) di wilayah.

“Pada kesempatan ini, saya ingin memberikan apresiasi atas konsistensi dan komitmen Bapak/Ibu sekalian dalam melaksanakan tugas dan fungsi DJKI di Kantor Wilayah. Kami sangat menghargai seluruh pelaksanaan Kekayaan Intelektual di wilayah sehingga berjalan baik dan lancar tahun ini,” ujar Min.

Ia secara khusus menyampaikan bahwa DJKI bukan siapa-siapa tanpa dukungan dari Kantor Wilayah. Oleh karenanya, Min mengungkapkan bahwa pada Rapat Koordinasi kali ini, DJKI bisa mendengar bagaimana pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan Kekayaan Intelektual di wilayah. Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi wadah bagi Kantor Wilayah untuk menyampaikan bagaimana strategi, kendala, serta inovasi yang telah diterapkan pada penyelenggaraan layanan Kekayaan Intelektual selama tahun 2024.

Baca Juga :  Semangat Melayani, Detasemen Gegana Brimob Polda Sumut Gelar Bakti Sosial di Gereja Kristen Indonesia Sumut

“Tanpa dukungan teman-teman semua, kami bukan siapa-siapa karena kami tidak akan mampu melaksanakan sendiri target kinerja yang telah ditetapkan. Untuk itu, kami saat ini lebih berkeinginan untuk mendengar bagaimana teman-teman melaksanakan pelayanan Kekayaan Intelektual di wilayah, apa saja strategi, kendala, serta inovasi yang telah diterapkan dalam pelaksanaan Target Kinerja Kekayaan Intelektual di Kantor Wilayah,” ungkap Min.

Tidak hanya Kantor Wilayah, Min juga menyampaikan bahwa suksesnya pelayanan Kekayaan Intelektual baik di pusat maupun di wilayah tidak terlepas dari peran para stakeholder terkait. Dan untuk mempererat sinergitas dengan stakeholder terkait itu, ia menghimbau Kantor Wilayah agak memberikan penghargaan kepada stakeholder yang berkontribusi dalam pelayanan Kekayaan Intelektual.

Baca Juga :  Bobby Resmikan Posko Pemenangan Adil Di Tanjung Morawa

“Kami memberikan kewenangan untuk memberikan penghargaan kepada stakeholder yang berkontribusi sehingga layak diberikan penghargaan. Terus tingaktkan sinergitas dan kolaborasi ini guna meningkatkan layanan Kekayaan Intelektual, baik dari sisi kualitas layanan maupun kuantitas permohonan,” ujarnya.

Turut hadir pada kegiatan kali ini Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Agung Krisna, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Alex Cosmas Pinem, Plt. Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Flora Nainggolan, Kepala Subbidang Pelayanan Kekayaan Intelektual, Bambang Suhendra, dan staf Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM.

https://sumut.kemenkumham.go.id/berita-utama/komit-tingkatkan-kualitas-dan-kuantitas-layanan-di-wilayah-kanwil-kemenkumham-sumut-hadiri-rakernis-kekayaan-intelektual-2024

#KumhamPasti #ZonaIntegritas
#KemenkumhamSumut #KUSUMA
#Ombudsman #KemenpanRB #rbkunwas

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam
DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR
Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61
Kalapas Padangsidimpuan Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Lapas Pemuda Langkat Gelar Bakti Sosial Donor Darah Dalam Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61
Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Penandatanganan PKS dan Pelatihan Pembuatan Ulos, Wujud Implementasi 13 Program Akselerasi Menteri IMIPAS
Lapas Perempuan Medan Ikuti Audiensi Bersama Pangdam I/BB untuk Tingkatkan Sinergitas dan Pengawasan Wilayah
Kanit Regiden Sat Lantas Polres Simalungun Tingkatkan Keamanan dengan Patroli Blue Light Patrol

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 18:42 WIB

Polsek Medan Labuhan Amankan Residivis Pelaku Begal Saat Hendak Kabur ke Batam

Rabu, 16 April 2025 - 18:25 WIB

DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR

Rabu, 16 April 2025 - 17:08 WIB

Semangat Hari Bakti Pemasyarakatan, Kalapas Pancur Batu Buka Pekan Olahraga dan Seni dalam Rangkaian HBP ke-61

Rabu, 16 April 2025 - 16:49 WIB

Jepang Sediakan 148 Ribu Lowongan Kerja untuk Indonesia, Jakarta Dapat Jatah 10.000 Kuota

Rabu, 16 April 2025 - 16:46 WIB

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 15:34 WIB

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 April 2025 - 13:42 WIB

Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 

Rabu, 16 April 2025 - 12:56 WIB

Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari

Berita Terbaru