Kodim 0113/ Gayo Lues Gelar Pemasangan Banner Dan Sosialisasi Penerimaan Calon Tamtama TNI AD

REDAKSI

- Redaksi

Kamis, 23 Januari 2025 - 21:53 WIB

20134 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | ACEH | Gayo Lues-Babinsa jajaran Kodim 0113/ Gayo Lues sedang gencar-gencarnya mengadakan sosialisasi terkait penerimaan calon prajurit TNI AD kepada masyarakat di wilayah binaan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi generasi muda yang ada di Kecamatan, terutama yang memiliki minat bergabung dengan TNI.

Seperti yang dilaksanakan Babinsa Koramil, yang memasang selebaran pengumuman penerimaan Calon Tamtama PK Gelombang I Tahun 2025 di depan Koramil dan tempat-tempat keramaian di wilayah Kabupaten Gayo Lues.

Terlihat, Babinsa terjun langsung memasang Banner dan menempelkan brosur serta membagikan selebaran yang menjelaskan persyaratan serta prosedur pendaftaran kepada masyarakat dan kepada sejumlah pemuda di desa binaannya.

Ditempat berbeda, Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues, Letkol Czi Yanfri Satria Sanjaya, M. Han berharap langkah ini dapat memotivasi lebih banyak pemuda untuk mendaftar dan mengabdi kepada Negara.

Baca Juga :  Organisasi SOMAD kutuk keras Oknum Paspampres penyiksa Imam Masykur hingga tewas Dalam Unjuk Rasa di Depan Mesjid Raya Kota Banda Aceh

Dandim menjelaskan, “Bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 0113/ Gayo Lues untuk merekrut calon prajurit TNI yang potensial”.

Kami ingin memberikan informasi yang akurat dan membantu para pemuda agar memahami tahapan-tahapan pendaftaran.

Melalui Babinsa, Dandim menghimbau kepada para orang tua untuk mendukung anak-anak mereka yang berminat mengikuti seleksi penerimaan prajurit TNI.

“Sebab dukungan keluarga sangat penting dan kami berharap kepada anak-anak muda di Kecamatan bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan baik dan dapat membanggakan Kecamatan dan Kabupaten kita,” tutup Dandim.

Baca Juga :  Kapolres Bener Meriah Monitoring Kegiatan Program Kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bener Meriah Tahun 2023

Penerimaan calon prajurit TNI AD terbuka untuk lulusan SMA/sederajat dengan batas usia tertentu. Informasi lebih lanjut mengenai syarat pendaftaran, jadwal seleksi, dan prosedur dapat diperoleh langsung di Koramil dan Kodim 0113/ Gayo Lues atau dapat langsung mengunjungi website https://ad.rekrutmen-tni.mil.id

Untuk diketahui, penerimaan TNI AD Calon Tamtama PK Gelombang I tahun 2025 adalah pendaftaran Online.

Adapun pendaftaran secara online dimulai dari tanggal 23 Desember 2024 s.d 29 Januari 2025 dan validasi/daftar ulang pada tanggal 04 s.d 31 Januari 2025 di Ajenrem 011/ Lilawangsa, Lhokseumawe atau Ajendam Iskandar Muda, Banda Aceh. (Arjuna)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia
Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 
Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas
Pisah Sambut Kapolsek Kutapanjang Dari Iptu Syamsuddin, S.H. kepada Iptu Darwandi “Pergi meninggalkan kenangan, datang membawa harapan”
Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh
Tanggapi Berita Viral, Kepala SDN 5 Pining Jelaskan Kondisi Sebenarnya di Lapangan dan Siap Benahi Fasilitas Pengajaran
Kapolresta Banda Aceh Pimpin Razia, 30 Sepmor dan 10 Botol Miras Diamankan
Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 00:55 WIB

25 Mahasiswa dan 6 Dosen FDK UIN Ar-Raniry Ikuti KPM-PKM Kolaborasi Internasional di Malaysia

Minggu, 20 April 2025 - 22:25 WIB

Satgas Yonif 112/DJ Kodam IM Bersama Masyarakat Bersihkan Material Longsor di Jalan Trans Papua Puncak Jaya. 

Minggu, 20 April 2025 - 19:00 WIB

Sat Reskrim Polres Pematangsiantar Amankan Seorang Pelaku Penyalahgunaan Senpi

Minggu, 20 April 2025 - 18:36 WIB

KRYD Hingga Subuh, Polres Pematangsiantar Amankan Empat Remaja Diduga Hendak Tawuran

Minggu, 20 April 2025 - 15:46 WIB

Patroli Presisi Rutin, Strategi Humanis Polres Pidie Jaya Jaga Stabilitas Kamtibmas

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

Gebrakan Illiza Dinilai Mampu Bangkitkan Kembali Semangat Penegakan Syariat di Aceh

Sabtu, 19 April 2025 - 21:01 WIB

Tingkatkan Moralitas WBP, Lapas Pemuda Langkat Melaksanakan Komitmen Kerja Sama Bersama Yayasan Pelatihan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 18:18 WIB

Diduga Abai Keselamatan Pekerja, Kepala UPT SDA BMBK Medan Barat Bungkam Soal Transparansi: ‘Mereka Hanya PHL’ — They Are Humans Too”

Berita Terbaru