Kodim 0113/Gayo Lues dan Forkopimda Gelar Bazar Murah Sambut Idul Fitri 1446 H

ARJUNA SAYUDA

- Redaksi

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:57 WIB

20121 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | Aceh | Gayo Lues – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kodim 0113/Gayo Lues bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar Bazar Ramadhan TNI 2025 dan Pasar Murah Tanggap Inflasi. Acara ini berlangsung pada Selasa, 25 Maret 2025, di Lapangan Pancasila, Kecamatan Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues.

Dandim 0113/Gayo Lues, Letkol Czi Yanfri Satria Sanjaya, M. Han, menjelaskan bahwa bazar ini merupakan kegiatan nasional yang digelar secara serentak di seluruh Indonesia dan dibuka langsung oleh Panglima TNI. Satuan jajaran TNI di berbagai daerah turut serta secara virtual dalam acara ini.

Baca Juga :  Menjelang Pelatihan Jurnalis, Ketua IWOI Aceh Menghimbau Kepada Seluruh Pengurus Ikatan Wartawan Online Indonesia di Provinsi Aceh

Bazar ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan tepung serba guna. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang bagi pelaku UMKM lokal untuk menawarkan produknya, sehingga turut mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Kami berharap bazar ini dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga lebih terjangkau, terutama menjelang Idul Fitri. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud nyata kepedulian TNI dalam mempererat hubungan dengan masyarakat,” ujar Dandim.Pelaksanaan bazar ini mendapat dukungan dari berbagai instansi guna memastikan kelancaran acara serta manfaat yang lebih luas bagi masyarakat. Dengan semangat “TNI Bersama Rakyat, Kuat”, kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat serta membawa keberkahan di bulan suci Ramadan.

Baca Juga :  POLRES ASAHAN TUTUP MATA TERKAIT GUDANG CPO YANG DI DUGA ILEGAL

Masyarakat Blangkejeren dan sekitarnya diundang untuk hadir dan memanfaatkan kesempatan ini dalam mendapatkan kebutuhan dengan harga terbaik.

( Kang Juna)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Koalisi NGO HAM Gelar Diskusi Stabilitas Ekonomi
Sertijab Kapolres Pelabuhan Belawan: AKBP Janton Silaban Digantikan AKBP Oloan Siahaan
H-7 Lebaran, EGM PT Pelindo Regional 1 Belawan Pantau Arus Mudik di Terminal Penumpang Bandar Deli
Buka Puasa Bersama Kapolres dan Forkopimda Pidie Jaya: Perkuat Silaturahmi di Bulan Suci
Ramadhan Berkah, Forum Peduli Yatim Piatu Kemukiman Beuracan, Santuni Puluhan Yatim-Piatu dan Fakir
Polres Pematangsiantar Laksanakan Penyambutan, Laporan Satuan, Farawell, Pejabat Baru dan Pelepasan Pejabat Lama
Dansat Brimob Polda Sumut: Personel Terlibat Perjudian Akan Ditindak Tegas
Persiapan Program Ketahanan Pangan, Rutan Kelas I Medan Laksanakan Asesmen Warga Binaan

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:41 WIB

Sertijab Kapolres Pelabuhan Belawan: AKBP Janton Silaban Digantikan AKBP Oloan Siahaan

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:00 WIB

H-7 Lebaran, EGM PT Pelindo Regional 1 Belawan Pantau Arus Mudik di Terminal Penumpang Bandar Deli

Selasa, 25 Maret 2025 - 22:11 WIB

Dansat Brimob Polda Sumut: Personel Terlibat Perjudian Akan Ditindak Tegas

Selasa, 25 Maret 2025 - 22:04 WIB

Persiapan Program Ketahanan Pangan, Rutan Kelas I Medan Laksanakan Asesmen Warga Binaan

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:32 WIB

Rapat Pematangan Persiapan Penyambutan Hari Raya Idul Fitri 1446H, Kalapas Padangsidimpuan Gelar Rapat Bersama Jajaran

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:49 WIB

Polda Aceh Perlombakan Call Center 110: Upaya Memotivasi Operator agar Makin Responsif

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:03 WIB

Penyelundupan Satu Kilogram Sabu Tujuan Kendari Digagalkan, Dua Orang Buron

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:57 WIB

Polres Aceh Besar Dan Polsek Jajaran Sediakan Fasilitas Penitipan Kendaraan Gratis Bagi Pemudik

Berita Terbaru

Koalisi NGO HAM Gelar Diskusi Stabilitas Ekonomi

ACEH

Koalisi NGO HAM Gelar Diskusi Stabilitas Ekonomi

Rabu, 26 Mar 2025 - 00:00 WIB

Exit mobile version