TLII.Com | Lhokseumawe, 22 April 2023 – Baliho dan spanduk bacalon walikota Lhokseumawe tampak bertebaran di seluruh wilayah, termasuk desa-desa.
Ketua Forki Lhokseumawe, Samsul Yusuf, menanggapi hal ini dengan menyatakan bahwa baliho dan spanduk tersebut masih bersifat wacana dan setaunya belum ada penetapan dari partai pengusung atau independen.
Samsul Yusuf juga memberikan tanggapan positif terhadap Ismail A Manaf, mantan Ketua DPRK Lhokseumawe 2019-2023. Menurutnya, Ismail telah menunjukkan kinerja yang baik selama masa jabatannya, termasuk dukungan terhadap masyarakat dalam berbagai aspek, seperti pekerjaan, pendidikan, dan aspirasi masyarakat. Termasuk ada beberapa momen beliau mensupport masyarakat untuk masuk kerja ke PAG/PGE terus juga mensupport guru dan juga ketika mahasiswa/masyarakat demo beliau langsung turun menfasilitasi pendemo untuk dapat mendengar aspirasi mereka. Meski demikian, Samsul Yusuf mengingatkan bahwa keputusan Ismail untuk maju atau tidak belum diketahui, karena Ismail bukanlah ketua partai.
Samsul Yusuf menilai calon berdasarkan rekam jejaknya, dan ia percaya bahwa jika Ismail terpilih, ia akan mampu membawa perubahan positif bagi kota Lhokseumawe.